Hingga kini, belum ada yang mengetahui kedalaman danau, kedalaman danau dianggap misterius. Sementara luas Danau Linting satu hektar. Â Pengelola juga tidak memperbolehkan wisatawan untuk berenang maupun mandi di tengah danau. Masyarakat setempat menduga bahwa danau memiliki kedalaman seperti sumur. Danau Linting Danau Langka Danau Linting dikatakan sebagai danau langka karena sangat jarang ditemukan danau air panas di Indonesia. Diperkirakan hanya ada dua danau hydrothermal (retakan di permukaan bumi secara geothermal memanaskan airnya) di Indonesia, salah satunya Danau Linting.
Harga Tiket Danau LintingÂ
Harga tiket masuk Danau Linting cukup murah, yaitu Rp 10.000. Bagi wisatawan yang membawa kendaraan akan dikenai biaya tarik parkir sebesar Rp 5.000 untuk motor dan Rp 10.000 untuk mobil. Tersedia pondok untuk beristirahat untuk  pengunjung yag terletak di tepi danau. Obyek wisata ini juga dilengkapi dengan toilet dan mushola.
Jam Buka Danau Linting
Danau Linting mulai buka pada pukul 08.00 - 17.00 WIB.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H