Mohon tunggu...
Humas Tanesa
Humas Tanesa Mohon Tunggu... Lainnya - PLP

Media

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Peningkatan Digital Ekonomi RT 14 Sempaja Selatan Samarinda melalui Program Digihet

6 September 2024   19:35 Diperbarui: 7 September 2024   23:38 198
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosialisasi dan Pelatihan Program Digihet di Aula Kelurahan Sempaja Selatan Gambar 3

Tenaga pengajar bersama mahasiswa Politeknik Pertanian Negeri Samarinda yang berkolaborasi dengan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Mutiara Mahakam Samarinda telah menggelar kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat dengan tema Peningkatan Ekonomi Digital melalui Program Digihet.

Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya peningkatan kualitas kesehatan melalui penerapan pola Perilaku Hidup Bersih dan Sehat melalui 10 perilaku. Sepuluh perilaku di rumah tangga tersebut meliputi Persalinan ditolong oleh tenaga kesehatan; memberi bayi ASI eksklusif; menimbang bayi dan balita; menggunakan air bersih; mencuci tangan dengan air bersih dan sabun; menggunakan jamban sehat; memberantas jentik di rumah; makan buah dan sayur setiap hari; melakukan aktivitas fisik setiap hari; dan tidak merokok di dalam rumah. Selain itu, mitra diajarkan untuk mampu menggunakan aplikasi digital.

Kolaborasi antara edukasi teknologi digital dan edukasi kesehatan ini diberi nama Program DIGIHET (Digital and Health). Tujuan PKM  secara umum untuk meningkatkan kualitas ekonomi digital mitra Pokmas SETARA melalui peningkatan kualitas kesehatan dan kemampuan literasi digital.

 Secara khusus, PKM berfokus pada pemberdayaan masyarakat untuk meningkatkan keterampilan mitra dalam melaksanakan pola hidup sehat dan memanfaatkan teknologi digital untuk meningkatkan kualitas ekonomi keluarga di RT.14 Kelurahan Sempaja Selatan Kecamatan Samarinda Utara Kota Samarinda. 

PKM ini menunjukkan adanya wujud nyata pelaksanaan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Politeknik Pertanian Negeri Samarinda yang berkolaborasi dengan Perguruan Tinggi lain yang berbeda bidang keilmuan yaitu bidang teknologi informasi dan bidang kesehatan.
Kegiatan ini mendapat respon positif dari warga setempat dan melalui hasil penilaian diperoleh bahwa terjadi peningkatan keterampilan warga dalam melakukan PHBS dan menggunakan aplikasi sebanyak 92%. Kegiatan ini merupakan wujud pelaksanaan tugas civitas akademika STIKES Mutiara Mahakam Samarinda dalam melaksanakan tri darma perguruan tinggi.

Sosialisasi dan Pelatihan Program Digihet di Aula Kelurahan Sempaja Selatan Gambar 1
Sosialisasi dan Pelatihan Program Digihet di Aula Kelurahan Sempaja Selatan Gambar 1
Sosialisasi dan Pelatihan Program Digihet di Aula Kelurahan Sempaja Selatan Gambar 2
Sosialisasi dan Pelatihan Program Digihet di Aula Kelurahan Sempaja Selatan Gambar 2

Sosialisasi dan Pelatihan Program Digihet di Aula Kelurahan Sempaja Selatan Gambar 3
Sosialisasi dan Pelatihan Program Digihet di Aula Kelurahan Sempaja Selatan Gambar 3

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun