Umat Muslim di Belanda selama 15 hari pertama Ramadhan tahun 2021 ini tak bisa melaksanakan shalat tarwih di masjid.
Penyebabnya berawal dari tanggal 23 Januari 2021, ketika Pemerintah Belanda memberlakukan curfew (jam malam) setiap malam, mulai pukul 09.00 sampai 04.30. Lalu pada 30 Maret 2021, seiring dengan pergeseran jam dari musim dingin ke musim semi, waktu curfew-nya diubah menjadi pukul 22.00 hingga 04.30.
Jam malam berlaku pukul 22.00, sementara waktu shalat isya sekitar pukul 23.00 (sudah berlaku jam malam). Tidak boleh keluar rumah.
Syukurlah, mulai Rabu 28 April 2021 atau 16 Ramadhan 1442H, curfew tersebut akan dicabut. Semua warga sudah bebas keluar rumah di malam hari.
Artinya, mulai Rabu malam ini, 28 April 2021, sudah bisa menunaikan shalat tarwihan (ke-17) di masjid. Alhamdulillah.
Namun, kalaupun tarwihan di masjid, tetaplah menjaga protokol kesehatan: jaga jarak dan mengenakan masker.
Syarifuddin Abdullah | Den Haag, 28 April 2021/ 16 Ramadhan 1442H
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H