Mohon tunggu...
Saba Baduy
Saba Baduy Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa/Wirausaha

Saba Baduy merupakan tour agency yang memusatkan pemanduan perjalanan ke Baduy. Saba Baduy mendorong pesertanya untuk mengenali budaya Baduy lebih dalam dan kehidupan sosial masyarakat Baduy sehingga peserta dapat memiliki gambaran keseharian masyarakat Baduy. Dalam perjalanannya, Saba Baduy memiliki tujuan tidak hanya sebagai pemandu bagi peserta trip yang akan berkunjung ke Baduy, melainkan juga sebagai agen perubahan yang memberikan upaya pemberdayaan bagi masyarakat Baduy, agar memiliki keberfungsian sosial bagi komunitas mereka. Hal ini dilakukan dengan menyisihkan setidaknya 10% dana dari harga satuan paket trip yang nantinya, akan digunakan untuk kepentingan masyarakat Baduy.

Selanjutnya

Tutup

Atletik

Pemuda Asal Baduy, Narman: Raih Medali Emas PON Aceh-Sumut 2024

13 September 2024   10:08 Diperbarui: 13 September 2024   10:19 178
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Narman, pemuda asal Baduy, berhasil mengukir sejarah dengan meraih medali emas dalam ajang olahraga terbesar di Indonesia, Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 yang diselenggarakan di Provinsi Aceh dan Provinsi Sumatera Utara. Narman, yang merupakan putra asli Baduy ini lahir di Kampung Marengo (Baduy Luar) pada tanggal 1 April 1989, berhasil menorehkan prestasi gemilang dalam cabang olahraga lari, mewakili Provinsi Banten. Narman mulai menekuni olahraga lari sejak tahun 2016 dan telah mencatatkan berbagai prestasi di sejumlah ajang. Puncaknya, ia berhasil menyumbangkan medali emas pertamanya untuk Provinsi Banten pada ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024. 

Pada ajang tersebut, Narman turun di nomor trail run exhibition klasik putra sejauh 12 KM dengan elevasi gain 500 meter dan mencatatkan waktu impresif 46 menit 52 detik. Berkat performa luar biasa ini, Narman berhasil finish di urutan pertama dengan menyingkirkan sejumlah atlet dari berbagai daerah dan menyumbangkan medali emas bagi provinsi Banten. 

Keberhasilan Narman tidak hanya menjadi kebanggaan bagi Provinsi Banten, tetapi juga bagi masyarakat Baduy. Prestasinya di PON Aceh-Sumut 2024 ini menunjukkan bahwa meskipun berasal dari komunitas yang menjunjung tinggi adat dan tradisi, putra-putri Baduy dapat terus berprestasi di kancah nasional bahkan internasional.

Pencapaian Narman ini diharapkan menjadi inspirasi bagi generasi muda di Indonesia khususnya provinsi Banten dan komunitas adat, untuk terus berkarya dan mengharumkan nama daerah maupun bangsa di berbagai bidang yang ditekuninya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Atletik Selengkapnya
Lihat Atletik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun