Mohon tunggu...
Satto Raji
Satto Raji Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Freelance Worker for Photography, Content Writer, Sosial Media,

Belajar Untuk Menulis dan Menulis Untuk Belajar

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

PT.TMMIN Berdaya Guna Untuk Keluarga Indonesia

20 Juni 2015   15:15 Diperbarui: 23 Juni 2015   21:43 302
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 

Berbicara Toyota ingatan saya kembali di tahun 1997-1998. Saat itu paman terdekat kami baru saja membeli sebuah kijang Grand Extra tahun 1996. Luar biasa gembira, walau bukan punya pribadi tapi paman saya tidak pernah keberatan kalau kami ikut serta di mobilnya terlebih saat musim mudik tiba.

Ayah yang mengerti betul dengan mesin mobil jadi andalan paman saya untuk merawat mobil barunya, yang lebih menyenangkan lagi di masa itu saya bersama kakak sepupu sudah diperbolehkan untuk sedikit belajar mengendarai mobil tersebut. Bahkan saat kami mudik pun kami sudah di ijinkan untuk membawa kalau jalan pada saat itu dalam kondisi macet.

Toyota Kijang Grand Extra Buatan TMMIN ini menjadi andalan kami sekeluarga untuk perjalanan mudik ke kota Malang Jawa Timur. Mungkin tidak hanya kami, tapi hampir sebagian besar keluarga di Indonesia pada saat itu.

 

Yang jadi kenangan tersendiri adalah saat keinginan kami untuk belajar mengendarai mobil itu sangat besar -maklum masih remaja-, kami pernah secara diam-diam nekat mengeluarkan mobil tersebut. Di malam hari perlahan kami dorong bersama-sama Kijang Grand Extra itu keluar dari garasi, setelah agak jauh baru kami menyalakan mesin. Cara serupa kami lakukan saat memasukkankembali mobil tersebut kedalam garasi, dari jarak agak jauh kami matikan mesin dan bersama-sama mendorong untuk di masukkan kedalam garasi. Dan tidur di dalam mobil agar orang rumah tidak terbangun.

Cara itu tidak sepenuhnya berhasil, karena di pagi harinya kami semua habis di ceramahi orang satu rumah karena perilaku kami.

Paman saya saat berpose di Toyota Kijang Grand Extra miliknya saat melakukan perjalan mudik. Lengkap dengan atap yang penuh dengan barang bawaan, Toyota kijang buatan TMMIN ini memang terbukti kehandalannya.

 

Toyota Indonesia sudah menjadi bagian terpenting bagi masyarakat Indonesia, juga dalam sejarah otomotif Indonesia. Perusahaan yang sudah hadir sejak tahun 1971 ini merupakan salah satu perusahaan yang memegang peran penting bagi perkembangan dunia otomotif di Indonesia.

Toyota Indonesia di awal produksinya memulai dengan type andalan sepanjang masa mereka yaitu Toyota kijang untuk niaga dengan model pick-up. Yang menariknya, dua type awal mereka mempunyai sebutan yang unik di masyarakat Indonesia. Yang pertama Kijang Buaya dengan mesin 1200cc, lalu type kedua Kijang doyok dengan kapasitas mesin 1300cc, untuk type ini sudah ada model untuk penumpang.. Lalu berturut-turut Toyota Indonesia memproduksi Kijang Super (1986), Kijang Grand (1995), Kijang Kapsul yang mempunyai berbagai type chasis (1997) sampai type terakhir Kijang Innova (2004) yang sampai sekarang masih terus berkembang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun