Keberadaan Hutan Kota GBK tidak hanya memberikan manfaat bagi kesehatan fisik, tetapi juga kesehatan mental. Melarikan diri sejenak dari kebisingan kota dan menikmati ketenangan alam dapat membantu mengurangi stres dan meningkatkan kebahagiaan.Â
Hal ini dilakukan untuk mengurangi tingkat stres dan kecemasan pada orang-orang yang sudah lelah bergelut dengan sibuknya pekerjaan ataupun keramaian ditengah kota. Sehingga, Hutan Kota GBK dapat menjadi salah satu tempat pelarian yang sempurna untuk para pekerja di daerah Sudirman dan sekitarnya.
Dengan berbagai kegiatan yang bisa dilakukan, Hutan Kota GBK menjadi salah satu destinasi favorit warga Jakarta dan sekitarnya untuk melepas penat di sore hari.Â
Setelah lelah dengan banyaknya pekerjaan atau aktivitas yang dilakukan seharian, tempat ini dapat memberikan ruang bagi setiap orang untuk menemukan ketenangan dan kebahagiaan di tengah hiruk-pikuk kota. Bagi mereka yang ingin menikmati waktu sore dengan suasana yang berbeda, Hutan Kota GBK adalah tempat yang tepat untuk dikunjungi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H