Mohon tunggu...
Ryan Brilian Fatsena
Ryan Brilian Fatsena Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Gadjah Mada

Ryan Brilian Fatsena (22) seorang mahasiswi Universitas Gadjah Mada jurusan Magister Teknologi Informasi. Saya tertarik dengan copywriting, desain grafis, dan content creation. Serta terbuka untuk mempelajari hal baru.

Selanjutnya

Tutup

Bola

Timnas Indonesia Tiba di Solo, Siap Hadapi Filipina di Laga Pamungkas Grub B Piala AFF 2024

18 Desember 2024   22:04 Diperbarui: 18 Desember 2024   22:04 24
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Solo -- Timnas Indonesia telah tiba di Bandara Adi Soemarmo, Rabu pagi pukul 10.10 WIB. Skuad asuhan Shin Tae-yong ini langsung bersiap menjamu Filipina dalam laga terakhir Grup B Piala AFF 2024 yang akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, pada Sabtu (21/12/2024). Pertandingan tersebut menjadi krusial bagi Indonesia dalam menentukan langkah ke babak berikutnya.

Pada sore harinya, Timnas Indonesia langsung menggelar sesi latihan di Solo untuk mempersiapkan strategi menghadapi Filipina. Suasana latihan tampak penuh semangat, dengan para pemain menunjukkan kekompakan yang menjadi modal penting menjelang laga. Achmad Maulana, salah satu pemain, menyatakan optimisme tinggi terkait kondisi tim saat ini. "Kondisi mental pemain sangat baik. Tim lebih kompak dan saling mengingatkan satu sama lain," ujar Achmad.

Latihan sore di solo (Sumber: tiktok.com/bolacom)
Latihan sore di solo (Sumber: tiktok.com/bolacom)

Dukungan penuh dari masyarakat Solo diharapkan menjadi motivasi tambahan bagi Timnas Indonesia untuk memberikan performa terbaiknya. Dengan persiapan yang matang dan semangat yang tinggi, Indonesia siap mengakhiri fase grup dengan hasil positif. Jangan lewatkan laga pamungkas ini di Stadion Manahan, Sabtu mendatang!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun