Mohon tunggu...
Rutan Tanah Grogot
Rutan Tanah Grogot Mohon Tunggu... Administrasi - Rutan Kelas IIB Tanah Grogot

Informasi Pemasyarakatan

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Dapur Produksi, Wadah Kreativitas WBP Perempuan Rutan Grogot

15 Mei 2023   15:32 Diperbarui: 15 Mei 2023   15:36 127
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tanah Grogot (15/05/2023 ) -- Menjalani masa pidana di dalam Rumah Tahanan Negara (Rutan), tidak membuat jiwa kreatif sejumlah Warga Binaan Perempuan Rutan Grogot terkekang. Nampak siang ini, mereka memanfaatkan waktu dengan kegiatan produktif yakni membuat aneka roti dan kue kering.

Dokpri
Dokpri
Bertempat di Dapur Produksi Rutan Grogot, Warga Binaan Perempuan setiap pagi sampai siang hari dikumpulkan oleh petugas perempuan untuk mengikuti pembinaan keterampilan memasak berbagai roti dan kue kering.

Disini WBP perempuan dibekali keterampilan dasar untuk mengolah kreatifitas menjadi sesuatu yang bernilai ekonomis serta sebagai bekal ketika mereka kembali ke masyrakat nantinya.

Dokpri
Dokpri
Kepala Rutan, Bayu Muhammad memberikan dukungan penuh dengan semua pembinaan yang ada, tak terkecuali Dapur Produksi ini, " Kita seluruh petugas bertekad membina seluruh WBP yang ada disini secara optimal, kita siapkan wadah lengkap dengan fasilitasnya, semoga apa yang ia (WBP) peroleh dari sini bisa di terapkan ketika bebas nanti", imbuh Karutan.
Dora, salah satu Warga Binaan Perempuan Rutan Grogot, mengaku senan
Dokpri
Dokpri
g dengan kegiatan memasak ini, karena menambah pengetahuan memasak dan berwirausaha. "Kami senang diadakan kegiatan pelatihan memasak oleh petugas, karena selain untuk mengisi waktu juga menambah keterampilan saya untuk belajar membuat kue dan berwirausaha sebagai bekal jika bebas nanti," ucap Dora.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun