REMBANG, INFO PAS - Hari ini Rabu (2/11), Kepala Rutan Kelas IIB Rembang Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah resmi dilantik menjadi Kepala Administrasi Kemanan dan Tata Tertib Lapas Kelas I Malang, Kanwil Kemenkumham Jawa Timur.
Bertempat di Aula Rutan Rembang, Kegiatan Pelantikan ini berlangsung virtual dan diikuti oleh seluruh pegawai Rutan Rembang. Merujuk pada Surat Nomor W.15-KP.03.03-2134, kegiatan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Pejabat Administrasi ini diselenggarakan oleh Kanwil Kemenkumham Jawa Timur.
Kegiatan pelantikan tersebut turut dihadiri oleh rohaniawan dari Pengadilan Agama untuk prosesi pengambilan sumpah. Kegiatan berlangsung sakral dan khidmat saat prosesi pengambilan sumpah dan janji jabatan yang dilaksanakan serentak secara virtual.
Supriyanto, sosok yang telah memimpin Rutan Rembang hampir tiga tahun tersebut mengungkapkan suka dan dukanya atas promosi jabatan baru yang diterimanya tersebut.
"Dalam kedinasan, pindah tempat tugas itu adalah hal yang biasa. Bagi saya, suka yang saya alami selama berdinas di Rutan Rembang yaitu rasa kekeluargaan yang dimiliki oleh para pegawai begitu tinggi sehingga membuat saya nyaman dalam bertugas. Untuk dukanya tidak perlu saya sebutkan, jadikan duka itu sebagai pembelajaran agar kedepan lebih baik lagi,"ucapnya.
"Ada satu hal yang tidak bisa saya lupakan selama berdinas di Rutan Rembang ini yaitu bermain tenis bersama para pegawai di pagi hari setiap Jumat dan Sabtu. Itu hal yang sulit saya lupakan,"imbuhnya.
Kemudian saat ditanya harapan kedepan bagi Rutan Rembang, beliau berharap agar kedepan Rutan Rembang dapat meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).
"Harapan saya kedepan bagi Rutan Rembang ini, semoga dapat meraih predikat WBK yang mana selama saya berdinas disini selalu gagal di tingkat akhir. Semoga kedepan saya bisa mendengar kabar bahwa Rutan Rembang berhasil meraih WBK." pungkasnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H