Semarang -- Bersama Kepala UPT Kemenkumham se-Jawa Tengah, Sastra Irawan selaku Kepala Rutan Pekalongan hadir di Aula Kresna Basudewa Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham Jawa Tengah pada Senin (11/12).
Kegiatan ini merupakan Kunjungan Kerja Reses Komisi III DPR RI Masa Persidangan II Tahun 2023-2024 yang diselenggarakan dalam rangka pengawasan terhadap mitra kerja Komisi III DPR di Provinsi Jawa Tengah.
Bambang Wuryanto selaku Ketua Komisi III DPR tampak hadir dalam kunjungan kerja ini sebagai ketua rombongan. Dede Indra Permana dan Gilang Dhiela Fararez dari Partai PDI-Perjuangan juga tidak absen, selain itu tercatat ada 12 orang anggota DPR RI turut hadir.
"Tadi bersama bapak Kakanwil, Tejo Harwanto dan jajaran mengungkapkan banyak hal kepada komisi III DPR RI. mulai dari Realisasi PNBP tahun 2023, strategi pengurangan overloada di Lapas Rutan, hingga netralitas ASN dalam pemilu 2024" terang Sastra
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H