Pemasyarakatan ke-58, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Pasangkayu Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat melakasanakan upacara bendera di lapangan Upacara Rutan Pasangkayu Rabu (27/04).
Pasangkayu - Puncak peringatan Hari BaktiUpacara peringatan ini diikuti oleh Kepala Rutan didampingi oleh seluruh pejabat struktural beserta staf pegawai dan warga binaan Rutan Pasangkayu dengan menggunakan Pakaian Dinas Upacara I beserta atribut lengkap dan baju warga binaan. Upacara peringatan ini dilaksanakan serentak di seluruh satuan kerja Pemasyarakatan di Indonesia.
Kepala Rutan Pasangkayu, Aris Supriyadi berharap Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke-58 ini menjadi momentum penting seluruh jajaran Rutan Pasangkayu untuk semakin mengukuhkan komitmennya dalam mencapai tujuan Pemasyarakatan. Berbekal tata nilai profesional, akuntabel, sinergi, transparan, inovatif (PASTI) yang dijunjung seluruh petugas dan 3 Kunci Pemasyarakatan Maju yaitu Deteksi Dini, Berantas Narkoba, dan Sinergi dengan Aparat Penegak Hukum lainnya.
"Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-59 ini adalah suatu momentum untuk meningkatkan semangat pemasyarakatan dalam membuat para narapidana menjadi pribadi yang lebih baik dengan cara melakukan pembinaan berkesinambungan, terarah dan tanpa menghilangkan Hak Asasi Manusia," ungkap Aris.
Upacara Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59 merupakan puncak dari serangkaian acara yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM.Â
Selain upacara, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan juga menyajikan kegiatan seperti Penilaian UPT Pemasyarakatan Terbaik, Lomba Film Pendek, Pelayanan Kesehatan Pemasyarakatan Proaktif, Lomba Menulis Opini Populer (ESSAI) dengan tema "Peran Pembimbing Kemasyarakatan Dalam KUHP dan UU PAS", One Day One Prison's Product, Lomba MTQ Warga Binaan, Pekan Olahraga dan Seni, Safari Ramadan, Seminar Pemasyarakatan, Tabur Bungan di Taman Makam Pahlawan, Bakti Sosial, Pemasyarakatan Bersih - Bersih, dan Touring Pemasyarakatan Peduli.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H