Pandeglang - Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Pandeglang, Syaikoni mengikuti kegiatan Inspektur Wilayah I Aktif Memberi Solusi (AKTIF BERISI) pada satuan kerja di wilayah Pengawasan Inspektorat Wilayah I.
Kegiatan ini dilakukan secara daring melalui aplikasi zoom meeting pada hari Selasa 16 Januari 2024 pukul 09.00, selain Karutan, kegiatan ini diikuti pula oleh Kepala Sub Seksi Pengelolaan, Heryandi.
"Kami akan terus berusaha, bersama sama mendampingi teman teman semua dalam pelaksanaan tugas" kata Inspenktur Wilayah I, Ika Yusanti.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Kantor Wilayah dan UPT dibawah pengawasan Inpestur Wilayah I seperti Banten, Aceh, Kepulauan Riau, Kalimantan Barat, dan Sulawesi Selatan.
Humas Rutan Pandeglang
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI