Mohon tunggu...
Rutan Gresik
Rutan Gresik Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Gresik

Berita mengenai kegiatan di lingkungan Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Gresik

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Direktur TI dan Kerja Sama Pemasyarakatan Tinjau Rutan Gresik: Penguatan dan Arahan untuk Petugas

12 Juli 2024   15:30 Diperbarui: 12 Juli 2024   15:51 40
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tampak Direktur Teknologi Informasi dan Kerja Sama Pemasyarakatan Sedang Meninjau PTSP

GRESIK - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Gresik Kanwil Kemenkumham Jawa Timur mendapatkan kunjungan dari Direktur Teknologi Informasi dan Kerja Sama Pemasyarakatan, Marselina Budiningsih, Bc.I.P., S.Sos., M.Si.. Beliau beserta jajarannya melakukan kunjungan ke Rutan Gresik, dengan teliti meninjau keadaan di Rutan Gresik. Kunjungan ini bertujuan untuk memonitor tugas dan fungsi pemasyarakatan serta melakukan arahan dan penguatan kepada petugas Rutan Gresik. (Jum'at, 12/07/2024)

Kepala Rutan Gresik, Disri Wulan Agus Tomo beserta seluruh pejabat struktural mendampingi Direktur Teknologi Informasi dan Kerja Sama Pemasyarakatan untuk melakukan peninjauan di Rutan Gresik, beliau berkunjung ke ruang Pelayanan Tahanan yang sedang dibangun, berkunjung ke Pelayanan Terpadu Satu Pintu yang mendapatkan apresiasi dengan informasi yang disajikan di PTSP, menurutnya informasinya yang ditampilkan begitu mudah dipahami. Marselina Budiningsih juga melakukan monitoring ke dalam kamar hunian, beliau menyapa warga binaan yang berada di Rutan Gresik dengan menanyakan bagaimana kabar warga binaan yang ada di dalam kamar hunian.

Pemberian Penguatan Kepada Petugas
Pemberian Penguatan Kepada Petugas

Setelah berkeliling Marselina memberikan pengarahan kepada petugas, bahwa petugas harus memiliki "Rasa Memiliki" jika perasaan itu ditumbuhkan pada petugas maka mereka akan bertekad untuk memajukan UPT tempat mereka bekerja, disisi lain etika petugas terhadap warga binaan juga tidak boleh semena-mena terhadap warga binaan dan harus memiliki rasa kemanusiaan untuk mengayomi mereka. Petugas juga harus mengetahui kewajiban dan hak mereka dan mereka juga harus paham semua prosedur yang ada dalam Rutan Gresik ini. Inaka Mutiara, pendamping Marselina Budiningsih juga memberikan arahan terkait SIKAP yang nantinya akan dipakai pegawai sebagai bentuk pelaporan UPT tentang kerja sama yang dijalin oleh UPT.

Kepala Rutan Gresik, Disri Wulan Agus Tomo menyampaikan Terima Kasih yang sebesar-besar kepada Direktur Teknologi Informasi dan Kerja Sama Pemasyarakatan, Marselina Budiningsih, Bc.I.P., S.Sos., M.Si. telah berkunjung ke Rutan Kelas IIB Gresik sebagai bentuk menjalin silaturahmi sekaligus memberikan ilmunya kepada kami sebagai petugas, diharapkan dengan kedatangan beliau menjadikan Rutan Gresik semakin APIK. (Humas Rutan Gresik)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun