Mohon tunggu...
Rutan Berita
Rutan Berita Mohon Tunggu... Lainnya - Pegawai Negeri Sipil

Platform berita terupdate mengenai dunia pemasyarakatan

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Terima Pembinaan dan Penyuluhan Polsuspas dari Satbinmas Polres Kebumen, Rutan Kebumen Siap Tingkatkan Skill Bela Diri

6 September 2022   13:01 Diperbarui: 6 September 2022   13:05 612
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kebumen- Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Kebumen ikuti Pembinaan dan Penyuluhan yang diadakan oleh Satbinmas Polres Kebumen, Selasa (09/06). Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Pengamanan Rutan Kebumen.

Bertempat di halaman depan Rutan Kelas IIB Kebumen, seluruh anggota yang terdiri dari petugas Rutan Kebumen melakukan pemanasan atau stretching Bersama sebelum melaksanakan pembinaan. Usai melakukan pemanasan kegiatan dilanjutkan dengan berlari bersama mengelilingi alun-alun Kebumen hingga 2 putaran.

Selanjutnya dilaksanakan kegiatan pembelajaran bela diri dasar yang dicontohkan oleh anggota-anggota Satbinmas Polres Kebumen, anggota diminta untuk mempraktekannya secara berpasang-pasangan.

"untuk materi yang lebih dalam lagi akan kita berikan dilain kesempatan dengan waktu yang lebih Panjang" ujar Ipda Andy sebagai instruktur.

Usai melaksanakan pemanasan, materi dilanjutkan di Aula Rutan Kelas IIB Kebumen mengenai penyuluhan Polsuspas. Kaur Bin Ops Satbinmas Polres Kebumen, Budi mengatakan kegiatan ini merupakan momentum untuk sama-sama berdiskusi mengenai kesulitan yang dialami dalam bertugas.

"kegiatan ini bisa dijadikan bekal saat membina narapidana, apabila ada kesulitan terkait pembinaan saat ini bis akita diskusikan bersama" ujar Budi.

Selain itu menurut Kepala Pengamanan Rutan Kebumen, Ahmad Sukatmo kegiatan ini merupakan wujud sinergitas Rutan Kebumen dengan Polres Kebumen utamanya dalam pengamanan, dan pembinaan. (HumasRumen)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun