Mohon tunggu...
Rutan Banjarnegara
Rutan Banjarnegara Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Official Rutan Banjarnegara

Rumah Tahanan Negara (disingkat Rutan) adalah tempat tersangka atau terdakwa ditahan selama proses penyidikan, penuntutan, dan pemeriksaan di sidang pengadilan di Indonesia. Rumah Tahanan Negara merupakan unit pelaksana teknis di bawah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (dahulu Departemen Kehakiman). Selain Rutan yang dikelola oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, beberapa Instansi memiliki Rumah Tahanan sendiri. Sebut saja Kepolisian RI, Komisi Pemberantasan Korupsi, dan Badan Narkotika Nasional. Rutan didirikan pada setiap ibu kota kabupaten atau kota, dan apabila perlu dapat dibentuk pula Cabang Rutan. Di dalam rutan, ditempatkan tahanan yang masih dalam proses penyidikan, penuntutan, dan pemeriksaan di Pengadilan Negeri, Pengadilan Tinggi, dan Mahkamah Agung.

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Penuh Khidmat Gema Takbir Warga Binaan Rutan Banjarnegara Sambut Idul Adha 1445H

16 Juni 2024   23:23 Diperbarui: 16 Juni 2024   23:26 145
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dok.Rutan Banjarnegara

Penuh Khidmat Gema Takbir Warga Binaan Rutan Banjarnegara Sambut Idul Adha 1445H

Banjarnegara, INFO_PAS - Malam takbiran dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1445H menjadi salah satu momen yang cukup mengharukan bagi WBP (Warga Binaan Pemasyarakatan) di Rutan (Rumah Tahanan Negara) Banjarnegara. Pada Minggu malam (16/6/2024) setelah mengerjakan sholat Maghrib berjamaah, WBP Rutan Banjarnegara mengumandangkan takbir dan tahmid di Masjid At-Taubah Rutan Banjarnegara dan kamar hunian masing-masing, takbir dan tahmid begitu khidmat dikumandangkan seluruh WBP Rutan Banjarnegara muslim dengan didampingi Pejabat struktural serta karyawan Rutan Banjarnegara.

Kepala Rutan Banjarnegara Bima Ganesha, melalui M. Azan Subehi selaku Kepala Sub Seksi Pelayanan Tahanan menyampaikan harapannya agar semangat keagamaan yang terpancar dari perayaan takbiran ini dapat terus memotivasi para WBP dalam menjalani proses pemasyarakatan, "Kami berharap kegiatan ini dapat memperkuat iman dan memperbaiki diri para WBP, sehingga mereka dapat kembali ke masyarakat dengan penuh kesadaran dan kebaikan," ucapnya.

"Serta para WBP dapat meneladani kesabaran Nabi Ibrahim A.S yang diperintah oleh Allah SWT untuk menyembelih anak kesayangannya Ismail A.S, yang mana Nabi Ibrahim menerima serta menjalankan perintah tersebut dengan ikhlas. Keikhlasan tersebut juga harus dimiliki oleh WBP dalam hal ini yaitu, menjalankan sisa pidana dengan sabar dan ikhlas walaupun sangat berat," pungkasnya.

Kegiatan malam takbiran di Rutan Banjarnegara berjalan dengan lancar, para WBP mengumandangkan takbir dengan khusyuk, gema takbir dan tahmid memenuhi seluruh tempat di Rutan Banjarnegara dengan getaran keimanan yang luar biasa, sehingga memberikan semangat baru bagi para WBP untuk terus memperbaiki diri serta menguatkan iman mereka.

Semoga semangat keagamaan yang terpancar dari kegiatan ini, dapat memberikan manfaat positif bagi para WBP dalam menjalani proses pemasyarakatan.

(Tim Humas Rutan Banjarnegara)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun