Mohon tunggu...
Rutan Banjarnegara
Rutan Banjarnegara Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Official Rutan Banjarnegara

Rumah Tahanan Negara (disingkat Rutan) adalah tempat tersangka atau terdakwa ditahan selama proses penyidikan, penuntutan, dan pemeriksaan di sidang pengadilan di Indonesia. Rumah Tahanan Negara merupakan unit pelaksana teknis di bawah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (dahulu Departemen Kehakiman). Selain Rutan yang dikelola oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, beberapa Instansi memiliki Rumah Tahanan sendiri. Sebut saja Kepolisian RI, Komisi Pemberantasan Korupsi, dan Badan Narkotika Nasional. Rutan didirikan pada setiap ibu kota kabupaten atau kota, dan apabila perlu dapat dibentuk pula Cabang Rutan. Di dalam rutan, ditempatkan tahanan yang masih dalam proses penyidikan, penuntutan, dan pemeriksaan di Pengadilan Negeri, Pengadilan Tinggi, dan Mahkamah Agung.

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Selangkah Lebih Dekat dengan Predikat WBK, Rutan Banjarnegara Dievaluasi oleh TPM

14 Mei 2024   22:44 Diperbarui: 14 Mei 2024   22:44 101
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Selangkah Lebih Dekat dengan Predikat WBK, Rutan Banjarnegara Dievaluasi oleh TPM

Banjarnegara, INFO_PAS - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Banjarnegara mengikuti kegiatan Desk Evaluation Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK/WBBM) oleh Tim Penilai Mandiri (TPM) Inspektorat Jenderal. Kegiatan dimoderatori langsung oleh Fahrul selaku Pengendali Teknis dan Agil selaku Ketua TPM, beserta dua orang anggota Timnya. Selasa (14/05), bertempat di Wisma Sari Nusakambangan.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Bima Ganesha Widyadarma selaku Kepala Rutan (Karutan) Kelas IIB Banjarnegara didampingi Wahyu Budi Prabowo selaku Ketua Tim ZI dan Amaliyana Megamaradhea selaku Sekretaris, enam Ketua Kelompok Kerja (Pokja), serta seluruh anggota Tim Pokja. Pada kesempatan pertama, Karutan memimpin yel-yel Rutan Banjarnegara dan dilanjutkan dengan memperkenalkan diri beserta anggota yang hadir serta ditampilkannya video profil.

Karutan sebagai role model langsung bertindak memimpin pemaparan Pembangunan ZI menuju WBK/WBBM di hadapan Tim Penilai Mandiri. Enam area perubahan yang meliputi manajemen perubahan, penataan tatalaksana, penataan sistem manajemen sumber daya manusia, penguatan akuntabilitas kinerja, penguatan pengawasan dan peningkatan kualitas pelayanan publik, serta inovasi-inovasi yang telah dilakukan oleh Rutan Banjarnegara dipaparkan secara lugas, tegas dan jelas, mulai dari latar belakang inovasi tersebut dibuat, sampai dampak dan manfaat inovasi terhadap masyarakat.

"Mind set yang baik harus berawal dari diri kita sendiri dahulu, sehingga nantinya akan tercipta culture set yang baik dalam lingkungan UPT dan waktu untuk menciptakan culture set ini tidaklah singkat, maka dari itu harus dimulai dari sekarang," tegas Bima.

Di kesempatan yang sama, Ketua Tim TPM memberikan apresiasi atas pembangunan ZI yang dilakukan oleh Rutan Banjarnegara. "Progres Pembangunan ZI di Rutan Banjarnegara sudah sangat baik, tetap tingkatkan dan terus dikembangkan terutama inovasi pemanfaatan teknologi informasi untuk pelayanan kepada publik, serta perlu diperhatikan manakah yang termasuk inovasi dan program unggulan di Rutan Banjarnegara," ucap Fahrul.

Beberapa poin penilaian, saran dan perbaikan disampaikan oleh Tim Penilai Mandiri. Ini menjadi masukan bagi Kami yang selanjutnya akan menghadapi Verifikasi Lapangan (Verlap). "Saran dan masukan positif yang diberikan oleh TPM menambah optimisme Kami. Dengan segala progres yang telah Kami lakukan, besar harapan Kami pada tahun ini Rutan Banjarnegara bisa meraih predikat WBK. Kami siap, Kami mendukung, dan Kami berkomitmen dalam mendukung pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBK/WBBM)," pungkas Bima.

(Tim Humas Rutan Banjarnegara)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun