Ciptakan Lingkungan Bersih, Warga Binaan Rutan Banjarnegara Ikuti Pemberantasan Sarang Nyamuk dan Penyuluhan Kesehatan.
Banjarnegara, INFO_PAS - Lakukan langkah preventif, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Banjarnegara adakan kegiatan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) dan penyuluhan kesehatan yang menggandeng Puskesmas Banjarnegara 1, kegiatan ini diikuti langsung oleh Kepala Rutan, Pejabat struktural, staff beserta seluruh Warga Binaan, Rutan Banjarnegara, Jum'at (22/3/2024).
Dalam rangka pemenuhan hak kesehatan warga binaan, Rutan Kelas IIB Banjarnegara menjamin kualitas penyelenggaraan kesehatan yang efektif. Hal ini berdasarkan UU No. 22 tahun 2022 salah satu perihal diantaranya yaitu tentang hak-hak warga binaan diantaranya hak mendapatkan pelayanan kesehatan.
Selain melakukan penyuluhan kesehatan, pihak puskesmas melaksanakan pemeriksaan jentik nyamuk di tempat-tempat yang dapat menampung air. Hal tersebut bertujuan untuk mencegah munculnya nyamuk Aedes aegypti yang dapat membawa virus dengue penyebab penyakit demam berdarah.
Karutan Banjarnegara, Bima Ganesha berpesan kepada jajaran dan warga binaan untuk selalu menjaga pola hidup sehat dan bersih, "Karena ini merupakan hal yang sangat penting. Dengan memiliki tubuh yang sehat dan bugar dapat mencegah tubuh terserang penyakit sehingga kita dapat tetap menjalankan aktifitas sehari-hari," pesan Karutan.
Kepala Puskesmas Banjarnegara 1, Khusnul khotimah, S.SiT, M. Kes menjelaskan dalam pemeriksaan kedalam blok hunian dan ruangan kantor, terdapat jentik nyamuk dibeberapa titik. Seperti di pot yang tergenang air dan di wadah/alat dispenser. "Secara umum ruangan kantor dan kamar WBP, Â sudah sangat bagus dan bersih, ABJ (Angka Bebas Jentik) di Rutan Banjarnegara 91,9%.Â
Suatu wilayah dikatakan bebas dari jentik nyamuk kalau angka ABJnya >95%. Kami juga mengapresiasi langkah cepat Karutan dalam pencegahan penyakit demam berdarah (DB) yang sedang merebak, terutama dari adanya anggota yang terkena penyakit tersebut," ujar Khusnul.
(Tim Humas Rutan Banjarnegara)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H