Mereka berbincang serius hingga jauh malam
Ketika didekati seketika diam
Ada rahasia yang tak ingin terdengar
Sangat berhati-hati ada di antaranya suara bergetar
Perundingan yang alot diisi dengan perdebatan
Beberapa di antara mereka melihat seputaran
Tidak ingin ketahuan
Kecurigaan memuncak merasa ada yang memata-matai hingga perundingan dihentikan tanpa saling melukai
Mereka mencari penyusup yang dicurigai tapi tak ditemukan
Mulai saling curiga menuduh membabi buta
Semua mengaku sebagai utusan yang diberi mandat pimpinan
Kabar rahasia sudah tersebar kudetapun digagalkan
Sungakliat, 22 Juli 2023
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H