Pagi yang menghijau diantara daun-daun
Menitipkan syair tanpa dialun
Biarkan menulis sendiri melepas kata yang menimbu
Pagi hijau
Daun yang menghijau
Dihijaukan embun
Menerangi rabun
Hijau yang disegarkan matahari
Menanak untuk daun
Batang, akar tidak jadi mati
Ingin hidup sampai pikun
Hijau daun
Belum pensiun
Ingin terus menaun
Sampai mengering embun
Menunggu lagi pagi
Harapan untuk esok hari
Kembali dengan syair berbeda
Pagi hijau selalu ada kata
Kata sesuka tapi disuka
Ketika tak suka
Hatinya lagi luka
Sungailiat, 12 Maret 2022
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H