Sudah ngantuk tapi aku ingin menulis puisi
Malam tetus berjalan tanpa langkah
Beberapa orang mulutnya terkunci
Aku terus berusaha agar bisa, malam sudah mulai mendesah
Dingin malam setelah hujan
Telah melahirkan rayuan
Hanya tulis
Ketika merasa hati teriris
Hati telah menulis kata
Kata terluka
Ngantuk terasa semakin kuat sudah tidak tertahan
Tetap bisa membuat tulisan
Yang menuliskan malam
Ketika melihat bulan yang tertikam
Semakin mencekam
Sungailiat, 5 November 2020
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI