BCA Mobile telah memberikan kemudahan bagi nasabah yang ingin mendapatkan pelayanan, termasuk dalam membuka rekening baru. Tidak perlu lagi datang ke kantor cabang bank BCA, cukup menggunakan smartphone yang telah memiliki aplikasi BCA mobile dapat dipergunakan untuk membuat rekening baru. Inilah kemudahan yang diberikan dalam membuka rekening tabungan melalui BCA mobile.Â
Cukup dengan terhubung internet, dan mengakses BCA mobile, seluruh urusan perbankan tuntas tidak pakai lama. BCA mobile dapat digunakan untuk transaksi perbankan. Transaksi itu baik mobile banking BCA (m-BCA) maupun internet banking BCA (KlikBCA versi smartphone), kapan saja.
Banyak pilihan tabungan yang ditawarkan oleh bank BCA karena itu kita bisa memilih jenis tabungan yang paling sesuai untuk kebutuhan.
Teknoglogi telah memberikan kemudahan dan tidak bikin ribet. Mengingat masa lalu sebelum reformasi pada tahun 1998, saya sudah memiliki rekening di BCA. Ketika terjadi kerusuhan  1998 yang diikuti dengan lengsernya Soeharto dari tampuk kekuasaanya, berimbas kepada krisis ekonomi yang melanda Indonesia. Belum lagi para nasabah bank menarik uangnya dari perbankan. Ras yang terjadi juga berimbas kepada BCA. Saya tetap bertahan, tidak melakukan apa-apa dan percaya dengan BCA tempat menyimpan uang walaupun jumlahnya tidak banyak. Waktu itu segala pelayanan yang diberikan pihak BCA mengharuskan nasabah datang ke kantor cabang.
Berbagai tabungan ditawarkan BCA , diantaranya dari jenis tabungan tersebut adalah tabungan Xpresi khusus untuk anak-anak muda yang memiliki  jiwa kreatif dengan biaya yang sangat pas di kantong para anak muda. Selain itu juga ada produk tabungan BCA Dollar yang diperuntukkan bagi siapa saja yang ingin menabung dalam mata uang asing (USD dan SGD) dengan berbagai macam keuntungannya. Saya memilih tabungan Tahapan saja. Selain banyak produk lainnya.
Untuk membuat rekening di bank BCA tidak perlu datang ke kantor cabang cukup menggunakan aplikasi BCA mobile. Bagi generasi simpel tak lagi harus datang kekantor cabang tambah membikin ribet. Menggunakan smartphone dengan BCA mobile hal itu dapat dilakukan. Tidak ada yang melarang bila ingin ke kantor cabang, disana sudah tersaji informasi selengkapnya mengenai produk-produk tabungan bank BCA, cara membuka rekening, biaya pembukaan rekening serta saldo minimal yang dipersyaratkan.Â
Kalau kantor cabang BCA di Sungailiat, mulanya berada di kawasan pasar atas Sungailiat, dan sekarang berada di jalan Jendral Sudirman Sungailiat yang letaknya tidak jauh dari kantor Pos Sungailiat. Sebelum adanya BCA mobile saya harus selalu bertransaksi ke kantor cabang, ataupun ke ATM BCA yang letaknya cukup jauh dari tempat tinggal saya. Dengan adanya BCA mobile, saya cukup di rumah saja menggunakan smartphone untuk bertransaksi, dari transfer hingga membuka rekening baru hanya menggunakan smartphone yang sudah memiliki aplikasi BCA Mobile yang memiliki berbagai fitur yang ada di dalamnya.Sekarang ini, paling 1 kali ataupun 2 kali sebulan ke kantor cabang BCA, hanya untuk menabung selebihnya menggunakan BCA mobile.
Khusus bagi pengguna BCA mobile dengan OS Android dan iOS, dapat menikmati layanan terbaru meliputi,
- Fasilitas buka tabungan melalui menu Buka Rekening Baru
- Fasilitas QRku, Transfer Tanpa Nomer Rekening melalui menu QR
- Fasilitas Chatting sambil Transaksimelalui menu Aktivasi BCA Keyboard
- Fasilitas Blokir Kartu ATM BCA melalui menu m-Admin → Blokir Kartu ATM
- Fasilitas Blokir Kartu Kredit BCA melalui menu m-Admin → Blokir Kartu KreditÂ
- Fasilitas Kontrol Kartu Kredit melalui menu m-Admin melalui menu m-Admin → Kontrol Kartu KreditÂ
- Fasilitas Aktivasi Kartu Kredit BCA melalui menu m-Admin → Aktivasi Kartu Kredit
- Fasilitas Membuat/mengubah PIN Kartu Kredit BCA melalui menu m-Admin → Buat/Ubah PIN
- Fasilitas Transaksi Tanpa Kartu melalui menu Setor Tarik → Pengambilan dan setoran Uang TunaiÂ
- Fasilitas Cek e-Statement Kartu Kredit BCA melalui menu m-Admin → Request Ulang
- Fasilitas Request Naik Limit Kartu Kredit BCA melalui menu m-Admin → Request Limit Kartu Kredit
- Fasilitas Cek Reward BCA melalui menu m-Info → Info Reward BCA
Kemudahan yang diberikan BCA mobile juga harus diikuti dengan pengaman tethadap smartphone yang digunakan. Pengaman diri merupakan cara yang tepat agar kelengkapan yang dipakai seperti smartphone untuk dikunci. Hal ini dilakukan untuk mencegah tetjadinya tindak kejahatan bila smartphone yang dipergunakan sebagai alat transaksi di BCA mobile pindah tangan alias dicuri.
Jangan lupa informasikan ke istri bila smartphone di kunci bukan maksud apa-apa hanya untuk pengamanan. Jadi Ramadhan tetap damai tanpa ada pertengkarsn. Begitu pula ketika puasa, tidak perlu capek-capek antri untuk bikin rekening baru di kantor cabang namun cukup menggunakan BCA mobil yang aplikasinya ada di smartphone untuk bertransaki. Mudah kan.
Salam dari pulau Bangka.