Tak ada yang bisa ditanya
tak ada tanya
tanya hanya sekedar saja
Semakin lama
semakin jauh terbawa
sudah malam, tapi tak ada hungan dengan tanya
sudah tahu malam,
masih tetap katakan sudah malam
Tidak ada guna berbasa-basi
Malam semakin membenci
Basa-basi hanya basi
Malam memaki - maki
Tanya
Tak ada guna
Jawab sendiri
Daripada berbasa - basi
Terlalu lama berpura - pura dengan tanya
Tanya hanya menguji
Jawaban sudah dimiliki
Berpura-pura, sebaiknya berhenti
Sungailiat, 25 Januari 2019
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI