Mohon tunggu...
Rustian Al Ansori
Rustian Al Ansori Mohon Tunggu... Administrasi - Pernah bekerja sebagai Jurnalis Radio, Humas Pemerintah, Pustakawan dan sekarang menulis di Kompasiana

Pernah bekerja di lembaga penyiaran, berdomisili di Sungailiat (Bangka Belitung)

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Imunisasi MR di Bangka Belitung Ditunda

12 Agustus 2018   22:03 Diperbarui: 12 Agustus 2018   22:14 360
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Menyikapi polemik terkait dengan kehalalan vaksin imunisasi yang dipergunakan dalam pelaksanaan kampanye imunisasi Measles Rubella (MR), yang ramai dibicarakan di media sosial untuk itu Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menunda pelaksanaannya. Kendati wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung telah dijadwalkan mencanangkan kegiatan tersebut 1 Agustus 2018. 

Putri saya juga bertanya kepada saya tentang penundaan pelaksanaan imunisasi di sekolahnya. Saya pastikan kepadanya bahwa kegiatan itu ditunda. Ia senang luar biasa, menurut putriku kalau bisa imunisasi itu ditiadakan karena ia sangat cemas selain kehalallan vaksin juga efek dari vaksin itu yang berdampak kepada gangguan kesehatan. 

Menyikapi keresahan masyarakat, Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung telah menyurati Menteri Kesehatan untuk menklarifikasi tentang polemik yang terjadi. Surat Gubernur itu juga ditindaklanjuti dengan keluarnya surat Kepala Dinas Kesehatan provinsi kepulauan Bangka Belitung ditujukan kepada Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten kota di Bangka Belitung perihal penundaan sementara kegiatan kampanye imunisasi MR. 

Berikut Kepala Dinas Kesehatan provinsi kepulauan Bangka Belitung terkait penundaan sementara kampanye imunisasi MR. 

Dokpri
Dokpri
Pelaksanaan kampanye imunisasi MR di Bangka Belitung masih menunggu kepastian jawaban dari Menteri Kesehatan dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) terkait dengan kehalallan dan dampak bagi kesehatan. Kondisi yang terjadi memunculkan kecemasan para orang tua, bila putra putri diimunisasi MR. 

Semoga ada kepastian dan kebenaran terkait dengan penggunaan vaksin MR. 

Salam dari pulau Bangka. 

Rustian Al Ansori. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun