Beberapa hari sebelumnya bandara di Bali sempat ditutup karna aktivitas Gunung Agung. Bersyukur, minggu (03/12) Bandara Ngurah Rai Bali telah kembali dibuka. Sengaja saya pilih penerbangan sore dari Jakarta menuju Bali, dan lebih awal melakukan check in online agar bisa memilih tempat duduk di sebelah kanan, dan akhirnya saya mendapat kursi nomor 6f dekat jendela. Iya, kursi yang menurut saya ideal untuk mengabadikan momen sunset dari jendela pesawat.




Setelah selama hampir dua jam penerbangan dari Jakarta-Bali  langit sudah mulai gelap, artinya pesawat sebentar lagi akan landing. Dan, beberapa saat kemudian pesawat landing dengan selamat di Bandara I Gusti Ngurah Rai pukul 19:10 WITA. Setelah mengambil barang/bagasi saya segera menuju pintu keluar, ternyata Mbak Made yang menjemput saya dari  hotel sudah menunggu.
Dalam perjalanan menuju ke hotel tempat saya menginap kami ngobrol-ngobrol. "Maaf ya Pak, sopir yang biasanya menjemput tamu dari bandara lagi berhalangan, jadi saya yang disuruh atasan untuk menjemput Bapak" ungkap Mbak Made. Â Pantas saja, Mbak Made ini ternyata lincah mengemudi mobil. Akhirnya sampai juga di hotel, setelah check in saatnya istirahat, besok harus bangun pagi untuk perjalanan menuju Tapaksiring Gianyar.
Penerbangan Jakarta-Bali, (03/12/17)
Ahmad Rury
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI