Mohon tunggu...
Rupbasan Palembang
Rupbasan Palembang Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Akun Kantor

Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) kelas I Palembang adalah Unit Pelaksana Teknis (UPT) dibawah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan dibawah Kementerian Hukum dan HAM RI.

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Rupbasan Palembang Laksanakan Penandatangan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas Menju WBK/WBBM

24 Januari 2023   14:30 Diperbarui: 24 Januari 2023   14:33 76
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Karupbasan Palembang menandatangani pakta integritas, dok. Rupbasan

Palembang - Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas I Palembang gelar kegiatan Deklarasi Janji Kinerja 2023 dan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK)/Wilayah Birokrasi Bebas dan Melayani (WBBM), Selasa (24/01/2023). Bertempat di aula Rupbasan Palembang pukul 10.00 WIB s.d selesai. Kegiatan diawali dengan penandatanganan pakta integritas dan komitmen bersama pembangunan zona integritas menuju WBK/WBBM oleh pegawai perwakilan masing-masing subseksi disaksikan oleh Karupbasan Palembang  Parulian Hutabarat, Kepala sub Seksi (Kasubsi) Administrasi dan Pemeliharaan, Hariyanto, dan Kasubsi Pengamanan dan Pengelolaan, Benny Hendrawan.

Acara dilanjutkan Pembacaan Deklarasi jani Kinerja Tahun 2023 oleh Kepala Rupbasan Palembang yang diikuti oleh seluruh pegawai. Deklarasi janji kinerja ini adalah pondasi dasar dalam bekerja secara PASTI (Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, dan Inovatif) dan juga bentuk komitmen bersama dalam melaksanakan target-target yang telah disepakati. Demikian juga dengan pencanangan ZI menuju WBK/WBBM dan penandatanganan pakta integritas adalah bagian dari upaya mewujudkan Kementerian Hukum dan HAM yang berintegritas dan bersih dari korupsi, terkhusus untuk kantor Rupbasan Palembang itu sendiri.

Apel deklarasi kinerja Pegawai Rupbasan Palembang, dok. Rupbasan
Apel deklarasi kinerja Pegawai Rupbasan Palembang, dok. Rupbasan

Dalam amanatnya, Kepala Rupbasan Palembang menyampaikan bahwa Deklarasi Janji Kinerja ini merupakan agenda setiap awal tahun untuk mengingat dan mempertegas kembali janji dan komitmen dalam melaksanakan tugas, menjaga integritas dan tanggung jawab dalam pencapaian kinerja. "Mari kita bersama-sama membuat legacy untuk membawa Rupbasan Palembang menjadi Satker Wilayah Bebas Dari Korupsi. Rupbasan Palembang siap memberikan sumbangsih dan kontribusi kepada Kementerian Hukum dan HAM dalam mewujudkan Resolusi Kemenkumham Tahun 2023" tutup Parulian.

Acara ini ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh  Hermansyah. Setelah acara selesai dilanjutkan dengan seluruh pegawai yang mengikuti apel pagi ini menandatangani komitmen bersama pembangunan Zona Integritas Tahun 2023 dan ditutup dengan foto bersama.

Follow IG : @rupbasan_palembang_

FB & Youtube : Rupbasan Palembang

Twitter : @rupbasanplg

CC :

@kemenkumhamri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun