Meriahkan Bersama Siswa SD Negeri Toronan 1 Dalam Rangka Memperingati Hari Gerakan Sejuta Pohon Tahun 2025
Selamatkan Bumi dengan Menanam Pohon Bersama Siswa
Setiap tanggal 10 Januari, dunia memperingati Hari Gerakan Sejuta Pohon sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan dan upaya bersama dalam mengurangi dampak perubahan iklim. Gerakan ini bertujuan untuk mendorong masyarakat agar lebih sadar akan pentingnya pelestarian alam melalui aksi nyata menanam pohon.
Nah hari ini Sekolah Dasar Negeri Toronan 1 Pamekasan menyambut sekaligus memperingati Hari Gerakan Sejuta Pohon dengan menanam Tanaman ASOKA dengan menggunakan bahan bekas dari Galon LE-Meneral yang tidak terpakai. Pelaksanaan pada hari Sabtu 11 Januari 2025, yang melibatkan Guru pendamping dengan siswa kelas 4,5 dan 6. Mereka pada sangat senang dan gembira saat melakukan kegiatan tersebut.
Sambutan Kepala Sekolah "Ibu Sri Rezekiyah,S.Pd.SD Bahwa Pentingnya Menanam Pohon.
Kutipan Sambuntannya :
Pohon memiliki peran yang sangat penting dalam menjaga keseimbangan ekosistem. Mereka berfungsi sebagai paru-paru dunia, menyerap karbon dioksida, dan menghasilkan oksigen yang kita butuhkan untuk bernapas. Selain itu, pohon membantu mengurangi polusi udara, mencegah erosi tanah, dan menjadi habitat bagi berbagai jenis flora dan fauna.Selain itu, kami melakukan dengan menanam tanaman pot yaitu ASOKA untuk memberikan materi pembelajaran kepada siswa bagaimana menanam tanaman dengan menggunakan bahan bekas galon LE-Meneral , serta menggunakan media tanam berupa tanah dan sekam setangah bakar, agar supaya media tanam menjadi subur dan gambus sehingga tanaman akan tumbuh subur.
Mamfaat Gerakan Menanam Pohon atau Tanaman di Lingkungan Sekitar Bagi Kehidupan.