Mohon tunggu...
Rumah Kayu
Rumah Kayu Mohon Tunggu... Administrasi - Catatan inspiratif tentang keluarga, persahabatan dan cinta...

Ketika Daun Ilalang dan Suka Ngeblog berkolaborasi, inilah catatannya ~ catatan inspiratif tentang keluarga, persahabatan dan cinta...

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Kado dari Sinterklaas

24 Desember 2012   18:11 Diperbarui: 24 Juni 2015   19:05 214
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1356372539896580852

Desember. Dan kemeriahan Natal...

BEBERAPA hari yang lalu, seorang kawan menunjukkan padaku beberapa barang yang baru dibelinya.

" Untuk anakku," katanya, lalu sambil tersenyum dilanjutkannya kalimat itu, " Anakku yang kecil, masih percaya tentang Sinterklaas, kakaknya sih sudah tidak lagi," ujarnya.

Ah, jadi, dia sedang menyiapkan kado dari Sinterklaas bagi anaknya, rupanya.

Bukan baru kali ini kudengar cerita tentang anak kawanku tersebut, seorang adis cilik lucu dengan rambut berponi itu. Tahun lalu, menjelang Natal, juga kudengar cerita kawanku. Bahwa sang gadis cilik itu bersikeras tak menyetujui rencana orang tuanya untuk pergi ke luar kota untuk jangka waktu yang agak lama sebab mereka berencana merayakan Natal bersama keluarga besar di kota lain.

Gadis cilik anak temanku itu mengatakan alasan keberatannya untuk pergi ke luar kota kepada orang tuanya. Katanya, " Kalau aku nggak di rumah waktu Sinterklaas datang nanti, jangan- jangan kadonya dibawa pergi lagi oleh Sinterklaas, aku jadi nggak dapat kado."

Ha ha ha.

Baru setelah kawanku meyakinkan anaknya bahwa jika mereka bepergian ke luar kota Sinterklaas akan secara otomatis mengetahui hal tersebut dan mengirimkan kado tersebut ke tempat dimana mereka berada, gadis cilik itu bersedia merayakan Natal di luar kota.

Kukatakan pada kawanku, biar saja jika anaknya itu masih percaya pada Sinterklaas. Sebab walaupun suatu saat nanti dia akan tahu juga bahwa kado dari Sinterklaas itu sebenarnya disediakan oleh orang tuanya, kesenangan mendapat kado dari Sinterklaas itu akan terekam sebagai kenangan manis untuk jangka waktu yang lama.

Kutahu itu, sebab walau keluarga kami tak merayakan Natal, aku juga memiliki kenangan manis dengan kado dari Sinterklaas...

***

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun