MALUKU TENGAH_INFO PAS -- Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Masohi melakukan pembinaan kerohanian bagi seluruh Warga Binaan. Pembinaan kerohanian dan ibadah keagamaan dilakukan untuk menciptakan insan rohani yang berkarakter, sesuai dengan agama yang dianut para Warga Binaan, Senin (17/03/2025)
Hari ini berlokasi di Gereja Immanuel Rutan Masohi Warga Binaan beragama Kristen dan Katholik dengan khidmat melaksanakan ibadah bersama Petugas Rutan Masohi dan Petugas Bimas Kristen Kementerian Agama Maluku Tengah.
Program pembinaan dan bimbingan keagamaan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan kesadaran Beragama Warga Binaan, Sekaligus sebagai upaya pembinaan mental dan spiritual mereka agar lebih mendekatkan diri kepada Tuhan serta memperbaiki diri selama menjalani masa hukuman. Kegiatan ini sejalan dengan arahan Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Mashudi untuk meningkatkan kualitas ibadah bagi seluruh Petugas dan warga binaan, baik yang beragama Kristiani, Muslim, Hindu, Budha maupun Khonghucu di Unit Pelaksana Teknis (UPT).

Kegiatan kerohanian ini termasuk dalam kategori Pembinaan Kepribadian yang berupa kebaktian agama Kristen di Gereja, Sehingga para Warga Binaan dapat menemukan ketenangan untuk mengembalikan jati diri mereka yang seutuhnya.
Petugas Pembinaan Kepribadian Kristen,Prisillya Saiya menyampaikan bahwa Ibadah selalu aktif dilaksanakan oleh para Warga Binaan Kristen maupun Katholik baik secara mandiri maupun didampingi dengan kunjungan Pendeta atau Pastor di Gereja Rutan Masohi.
"para Warga Binaan Kristen dan Katholik dengan kesadarannya sendiri menuju Gereja Rutan Masohi untuk melaksanakan ibadahnya dengan penuh semangat dan khidmat. Lebih lanjut, jajaran pengamanan juga memberikan dukungan pengamanan sepenuhnya demi kelancaran ibadah tersebut,"Ujar Sil
Senada dengan hal tersebut, Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan, Arifin Arif berujar "Ini merupakan salah satu wujud koimitmen memperbaiki diri dari dasar hati warga binaan kita yang Kristen, pembinaan kerohanian ini bertujuan untuk lebih mendekatkan diri kepada Tuhan agar Warga Binaan menjadi pribadi yang lebih baik lagi kedepannya,"ungkap Arif.
Kepala Rutan Masohi, Yusuf Mukharom menyampaikan apresiasi atas terselenggarakannya kegiatan ibadah gereja ini. " Kami ucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan pembinaan dan bimbingan Keagamaan ini. Kegiatan ini merupakan wujud dan komitmen nyata Rutan Masohi memberikan ruang, waktu dan tempat bagi warga binaan dan petugas untuk melaksanakan ibadah sesuai dengan keyakinan masing -- masing," Ungkap Yusuf
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI