Mohon tunggu...
Rully Moenandir
Rully Moenandir Mohon Tunggu... Administrasi - TV and Movie Worker

Seorang ayah dari 4 anak yang bekerja di bidang industri televisi dan film, serta suka sekali berbagi ilmu dan pengalaman di ruang-ruang khusus sebagai dosen maupun pembicara publik. Baru buat blog baru juga di rullymoenandir.blogspot.com, setelah tahun 2009 blog lamanya hilang entah kemana.

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Bakso Botak, yang Memang Tidak Berambut

15 Maret 2019   21:40 Diperbarui: 16 Maret 2019   16:52 223
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Warung Bakso di kawasan Kavling Polri Jelambar ini sudah merupakan lokasi yang tidak asing bagi warga seputaran Grogol Jakarta Barat.

Warung yang berdiri tahun 1990an ini, sejak dulu ramai pengunjung. Bukan karena tidak ada saingan, namun bakso dengan judul "BAKSO BOTAK" inilah yang membuat warga dan pengujung berdatangan. Selain penasaran, rasa enak dan harga terjangkau tentunya menjadi daya pikat.

====

dokpri
dokpri
Kios bakso yang "look"nya dipertahankan sejak berdiri dan hanya mengalami sedikit perubahan ini, memang terbilang agak "terpencil", namun sejak tersohor, lokasi ini terus diburu para pelanggan yang penasaran atau ketagihan dengan rasanya.

Malangnya, bulan Februari 2019 lalu, warung bakso yang juga bersebelahan dengan warung lainnya ini, sempat terdampak kebakaran hebat. Tapi Alhamdulillah cepat merecoveri diri, sehingga hanya dalam waktu 1 minggu sudah bisa melayani pelanggannya kembali.

dokpri
dokpri
Warung yang fokus hanya menjual penganan berupa Bakso ini, sejak tahun 2000an mulai mengembangkan menunya, dengan menyediakan berbagai variasi nasi goreng seiring dengan terus meningkatnya pengunjung dan jam buka layanan.

Jika dahulu mereka hanya melayani pengunjung sejak jelang makan siang dan tutup menjelang waktu isya', sejak menyediakan nasi goreng, mereka rutin buka sejak pukul 10 pagi hingga 10 malam.

Itupun juga karena memenuhi "demand" lokasi sekitar yang sekarang ramai menjadi rumah kost karyawan dan mahasiswa kampus yang tersebar di seputaran Jakarta Barat.
====

dokpri
dokpri
Sejak dulu, kami yang merupakan pecinta kuliner Bakso ini merupakan langganan tidak tetap  di warung bakso botak ini. Bukan karena tidak loyal, tapi memang kami yang suka jajan ini, lebih sering berkeliling mencoba lokasi lain yang merupakan tempat kuliner yang memang sudah heboh, atau memang lokasi baru yang sengaja dimampiri untuk mencoba merasakan menu-menu makanan dan minuman yang ada.

Kami tahu betul bagaimana perubahan fisik, interior, bahkan daftar dan harga menu yang disajikan :)

====

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun