Mohon tunggu...
Rudy W
Rudy W Mohon Tunggu... Lainnya - dibuang sayang

Ngopi dulu ☕

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Bupati Sukabumi Beri Karpet Merah, "Silicon Valley" ala Indonesia Segera Terwujud

18 April 2021   10:05 Diperbarui: 18 April 2021   10:49 639
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Sukabumi,  baik kotamadya maupun kabupaten nya bakal kecipratan rejeki di masa depan.

Hal tersebut terlihat setidaknya adanya wacana akan dibangunnya suatu kawasan teknologi yang mirip dengan "Silicon Valley" di Amerika Serikat.

"Silicon Valley" Indonesia itu akan mulai dibangun di KEK (Kawasan Ekonomi Khusus) di Cikidang dan Cibadak, Kabupaten Sukabumi.

Bukit Algoritma, nama Silicon Valley Indonesia itu akan dikerjakan oleh PT Amarta Karya (PT AMKA). Seluas 888 hektar pembangunan tahap awal teknologi 4.0 ini memakan biaya Rp 18 triliun dalam tiga tahun ke depan.

Dengan adanya Bukit Algoritma ini maka Indonesia pun mulai bekerja di teknologi 4.0.

Ketua Pelaksana Kiniku Bintang Raya Bukit Algoritma, Budiman Sudjatmiko, mengatakan nantinya di Bukit Algoritma itu akan dikembangkan berbagai macam teknologi kekinian (4.0) di antaranya adalah penelitian, pengembangan dan pembuatan panel surya, robotik, kecerdasan buatan, dan juga drone (pesawat nirawak).

Menanggapi hal tersebut, Bupati Sukabumi Marwan Hamami mengatakan bahwa Sukabumi siap menggelar "karpet merah" bagi terwujudnya proyek luar biasa ini.

Mengapa tidak?

Karena dengan adanya Bukit Algoritma ini maka tentunya Sukabumi akan kecipratan rejeki. Jumlah orang atau wisatawan yang datang ke Sukabumi akan semakin banyak.

Perekonomian pun dengan demikian akan semakin menggeliat. Warga Sukabumi khususnya akan kreatif, berinovasi, mampu bersaing dan bisa menangkap peluang guna meningkatkan kesejahteraan untuk keluarganya.

Jangan khawatir soal transportasi ke arah Bukit Algoritma atau Sukabumi. Karena Bukit Algoritma ini juga akan ditunjang oleh antara lain Tol Bocimi (Bogor-Ciawi-Sukabumi) yang kini sudah segera akan menuntaskan sesi keduanya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun