Bagaimana kenangan Anda bersama sang musisi sekaligus pencipta lagu itu?
Kenangan saya pribadi
Dua tahun silam, saya sempat mengunjungi pusat perbelanjaan Mangga Dua, Jakarta.
Sesuai yang direncanakan, saya membeli sebuah MP3 merek Samsung seharga Rp 1,3 juta.
Beberapa hari kemudian, saya mengunjungi sebuah warung internet untuk mengisi lagu-lagu di MP3 Samsung saya.
Banyak lagu yang dimasukkan, termasuk di antaranya lagu-lagu yang dinyanyikan oleh Glenn Fredly.
Lagu "Bukan Superstar" ciptaan dan dinyanyikan oleh K-project juga dimasukkan ke perangkat.
Dalam syairnya, di lagu tersebut ada disebut-sebut nama Glenn Fredly.
"Kata orang ku mirip Glenn Fredly.... suara merdu wanita jatuh hati... Namun semua itu hanya mimpi....dsb"
Alhasil, setiap kali memutar perangkat, dimana pun berada, lagu itu selalu saya putar.
Kini sosok yang bernama lengkap Glenn Fredly Deviano Latuihamalo itu sudah menghadap Sang Pencipta untuk selama-lamanya dengan meninggalkan dua wanita yang pernah mendampingi selama hidupnya.Â
Dewi Sandra (2006-2009) dan Mutia Ayu (2019)
Glenn baru saja dikaruniai seorang anak berjenis kelamin perempuan, Gewa Atlanta Syamayim Latuihamalo, yang kini baru berusia 40 hari. Bayi cantik itu merupakan buah hati bersama Glenn dan isterinya Mutia Ayu.