Dunia atletik Indonesia baru saja kehilangan salah satu legendanya. Bob Hasan atau bernama asli Muhammad Hasan menghembuskan nafas terakhirnya pada Selasa (31/3/2020) pukul 11 siang WIB.
Pengusaha dan sekaligus Ketua Umum PASI (Persatuan Atletik Seluruh Indonesia) meninggal di RSPAD Gatot Subroto pada usianya yang ke 89 tahun karena penyakit kanker paru-paru yang sudah lama dideritanya.
Bob Hasan selama ini dikenal sebagai bapaknya atletik.
Menjabat Ketua PB PASI sejak tahun 1978, Bob Hasan merupakan salah satu ketua cabor yang yang paling banyak menghasilkan atlet-atlet berprestasi.
Di tangannya, lahir nama-nama seperti Suryo Agung Wibowo, Lalu Muhammad Zohri, Maria Londa, Mardi Lestari, Purnomo, dan Emilia Nova.
Suryo mengatakan pengabdian Bob Hasan untuk dunia atletik Indonesia sangat besar dan tidak bisa digambarkan dengan kata-kata.
Berpulangnya mantan Menteri di Kabinet Soeharto itu dikatakan Suryo sebagai sebuah pukulan besar bagi dunia atletik Indonesia.
Suryo Agung Wibowo pernah dijuluki sebagai manusia tercepat Asia Tenggara di nomor 100 meter. Dia mengukir rekor tersebut di SEA Games 2009 Vientiane, Laos.
Suryo mengenang ucapan pengusaha kayu itu agar tidak cepat puas ketika dirinya dijuluki manusia tercepat Asia Tenggara. "Masih ada prestasi-prestasi yang lebih tinggi yang harus dicapai," ujar Suryo mengenang ucapan Bob Hasan.
Menurut Suryo yang kini berprofesi ASN (Aparatur Sipil Negara) itu, tanpa Bob Hasan, dirinya tidak akan bisa meraih prestasi di atletik maupun pekerjaannya yang sekarang.
Suryo juga menceritakan kalau Bob Hasan datang ke lapangan langsung untuk memberi support, ketika Suryo dkk mendekati Bob Hasan untuk salaman, Bob Hasan malah marah.