Mohon tunggu...
Rudy W
Rudy W Mohon Tunggu... Lainnya - dibuang sayang

Ngopi dulu ☕

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Amali dan Tuan Rumah Piala Dunia U-20

25 Oktober 2019   06:00 Diperbarui: 25 Oktober 2019   06:10 155
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Indonesia tuan rumah Piala Dunia U-20 (liputan6.com)

Sedangkan negara Asia pertama yang menjadi tuan rumah adalah Jepang pada 1979 (edisi ke 2). Selain Jepang dan Malaysia, negara-negara Asia lainnya yang pernah menjadi tuan rumah U-20 World Cup ini adalah Korea Selatan, Uni Emirat Arab, Qatar, dan Arab Saudi.

Siapa yang tak kenal Lionel Messi? Dia merupakan salah satu dari jebolan Piala Dunia U-20. Selain itu ada juga Paul Pogba, Sergio Aguero, Diego Armando Maradona, dan Dani Alves. Juga Mohamed Salah, Antoine Griezmann, Andres Iniesta, dan banyak lagi.

Sebagai tuan rumah, Indonesia mempunyai hak untuk langsung mengikuti turnamen ini.

"Selamat untuk Indonesia....," kata Presiden FIFA Gianni Infantino di jumpa pers usai council meeting.

Infantino juga mengumumkan Cina menjadi tuan rumah penyelenggara Piala Dunia Antar Klub 2021.

Sebelumnya, Indonesia belum pernah menjadi tuan rumah penyelenggara Piala Dunia, ini adalah kali pertama Indonesia, kendati untuk level usia muda. Momen besar yang pernah di Indonesia adalah pada 2007, Indonesia tuan rumah Piala Asia bareng Thailand, Malaysia dan Vietnam.

Menpora Zainuddin Amali

Alhasil, Menteri Pemuda dan Olahraga yang baru diangkat Presiden Jokowi, Zainuddin Amali, memiliki lagi satu PR tambahan.

Usai dilantik, Zainuddin Amali banyak diminta untuk membantu sepakbola Indonesia dari berbagai pihak yang terkait dengan sepakbola, seperti dari para pemain, pelatih dsb.

Bahkan dalam kesempatan dipanggil Presiden Jokowi ke Istana Negara, Jokowi juga sempat berpesan kepada pria berusia 57 tahun itu. "Titip sepakbola, ya..." ujar Presiden. 

Indonesia sedang terpuruk di timnas seniornya, dari empat laga yang sudah dimainkan di zona Asia Kualifikasi Piala Dunia 2022, pasukan Simon McMenemy mengalami empat kali kekalahan (2-3 dari Malaysia, 0-3 dari Thailand, 0-5 dari Uni Emirat Arab, dan 1-3 dari Vietnam).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun