Udara pagi di Jawa Barat khususnya di Bandung, terasa lebih nikmat dan indah pagi hari sesudah bangun tidur. Seruputan secangkir kopi yang sudah menjadi kewajiban, terasa lebih nikmat.
Pasalnya, tim kebanggaan mereka, Persib tersenyum untuk kedua kalinya. Semalam, Selasa (16/7/2019) malam WIB, tim kebanggaan meraih kemenangan kedua selama ini di ajang kompetisi Liga 1 Shoppee.
Dalam laga yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung itu Persib Bandung memetik poin penuh usai menang melawan klub Kalimantan, Kalteng Putra.
Dari skor kemenangan 2-0 atas tamunya, kedua gol itu diboyong oleh Febri Haryadi, masing-masing di menit ke 67 dan 80.
Dengan kemenangan tersebut Persib mengamankan posisi tengah mereka, di urutan ke 11. Dari tujuh kali main, kemenangan lainnya diperoleh 3-0 atas Persipura Jayapura, kalah dua kali dari Bhayangkara FC dan Persebaya Surabaya, dan seri tiga kali melawan Semen Padang, Persija Jakarta, dan Madura United.
Mereka kini mengumpulkan 10 poin.
Dalam laga tersebut, Persib tidak dapat diperkuat dua andalan mereka, yaitu Ezechiel Ndouassel dan Rene Mihelic karena mendapat dua kali kartu kuning.
Skor hingga turun minum harus berakhir dengan skor 0-0, kendati Persib lebih mendominasi permainan dengan penguasaan bola sampai 63 persen.
Penyelesaian akhir anak asuh Robert Rene Alberts beberapa kali mengalami kegagalan. Laga ini sendiri berlangsung panas, sampai awal babak kedua, wasit mengeluarkan empat kartu kuning, masing-masing diberikan kepada O.K. John, Patrich Wanggai, Dendi Maulana, dan Bojan Malisic.
Babak kedua, Maung Bandung masih mencecar gawang Kalteng Putra, Febri Haryadi dkk masih belum dapat memanfaatkan peluang.
Namun kebuntuan pun akhirnya sirna, di menit ke 67, Febri Haryadi menggetarkan jala Kalteng Putra yang dikawal Dimas Galih Pratama lewat sepakan keras. 1-0 Persib unggul.