Jokowi menang, partainya pun menang.
Berdasarkan hasil quick count Jokowi nampaknya tidak akan bergeser lagi untuk kemenangan, berkisar 56-44.
Itu Pilpres. Sementara untuk Pileg 2019 ini Partai Koalisi Jokowi juga unggul atas Partai Koalisi Prabowo.
Mayoritas hitung cepat Lembaga Survei Partai Koalisi yang memenuhi syarat parliamentary threshold 4% dari Partai 01 adalah PDI-P, Partai Golkar, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai NasDem, dan Partai Persatuan Pembangunan.
Persentase itu semua adalah 60,7 %.Â
"Selamat untuk Jokowi dan Ma'ruf Amin," kata Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto, Senin (29/4/2019) di Jakarta.
Dengan hadirnya persentase sejumlah itu di DPR maka dukungan dari partai Jokowi dan Ma'ruf Amin akan memperkuat sistem presidensial.
Dengan jumlah koalisi yang telah dirancang sebelum tahapan pemilu di parlemen hal itu menunjukkan adanya peningkatan kualitas demokrasi di negeri ini yaitu optimisme terwujudnya pemerintahan yang semakin efektif dan solid.
Hasto juga berkeyakinan koalisi Prabowo merasa puas dengan hasil pemilu jurdil ini. Sampai saat ini, dua Parpol yang memenuhi syarat 4% yaitu Partai Gerindra dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) masuk ke Senayan dengan penambahan kursi yang siginifikan.
Sampai saat ini Gerindra berada di peringkat kedua raihan suara terbanyak setelah PDI-P, sedangkan PKS ada di tujuh besar.
Jelas parpol koalisi Prabowo mengalami peningkatan ketimbang 2014 lalu.