Mohon tunggu...
Rudy W
Rudy W Mohon Tunggu... Lainnya - dibuang sayang

Ngopi dulu ☕

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Joaquin Sanchez Menciptakan Gol Spektakuler

8 Februari 2019   09:10 Diperbarui: 8 Februari 2019   09:46 59
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Laga el clasico yang terjadi di ajang Copa del Rey, Real Madrid bermain imbang 1-1 lawan Barcelona pada leg pertama semifinal Copa del Rey 2018/2019 yang dilangsungkan di kandang Barcelona pada 7/2 dinihari WIB.

Pada laga itu, Real Madrid mencetak gol terlebih dahulu di menit kesembilan lewat gol dari Lucas Vazquez. Gol ini berawal dari umpan silang yang dikirimkan oleh Vinicius Junior. Pemain berusia 18 tahun asal Brasil ini mengkrosing bola ke arah Benzema. Karim Benzema lantas meneruskan bola ke Lucas Vazquez, Vazquez melepaskan sepakan kaki kiri dan bola bersarang di gawang Barcelona.

Gol dari Vazquez tersebut mempunyai arti tersendiri. Ternyata, Real Madrid dapat mencetak 26 gol dari 15 laga tandang terakhir el clasico.

Yang terakhir kali Real Madrid gagal mencetak gol adalah pada tahun 2004 di Camp Nou.

Namun dengan catatan, dari 15 laga itu, El Real cuma bisa membukukan kemenangan tiga kali. Di seluruh ajang jumpa bentrok Barcelona, El Real menderita enam kali kekalahan.

Namun head to head seluruh pertemuan el clasico, Real Madrid masih mengungguli Barcelona. Real Madrid menang sebanyak 95 kali, sedangkan Barcelona 94 kali. Imbang 50 kali. Spesial di Liga Spanyol, Real Madrid juga unggul 72-71.

El clasico teranyar, di empat besar Copa del Rey 2018/2019, Real Madrid dan Barcelona bermain imbang 1-1.

El clasico merupakan bentrok yang populer dan terbesar di persepakbolaan Eropa. Real Madrid dan Barcelona adalah dua klub paling sukses di Spanyol.

El clasico selanjutnya adalah laga kedua empat besar Copa yang akan digelar di Santiago Bernabeu pada 27/2 dan di Liga Spanyol pada bulan Maret 2019.

Babak empat besar lainnya antara Real Betis melawan Valencia berlangsung di Estadio Benito Villamarin, kandang Real Betis pada Jum'at (8/2/2019) dinihari WIB.

Real Betis turun bermodalkan semangat tinggi setelah laga sebelumnya mengalahkan Atletico Madrid dengan skor 1-0. Valencia pun demikian, Valencia berhasil menahan imbang Barcelona dengan skor 2-2. Pertemuan terakhir Real Betis melawan Valencia adalah 0-0 pada 15 September 2018.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun