City masih memainkan 20 laga.
Kemenangan atas Cardiff City itu menjadi penawar luka setelah di laga sebelumnya mereka ditundukkan Wolverhampton Wanderers dengan 1-3.
Sedang Cardiff City tidak melanjutkan hasil positif laga sebelumnya ketika mengalahkan Leicester City di Stadion King Power dengan skor tipis 1-0.
Sekaligus mengantarkan pemainnya, Harry Kane tercatat sebagai top skorer Liga Inggris dengan 14 gol.
Kemenangan ini juga memperlebar jarak lima poin The Lily Whites dari Chelsea di posisi empat.
Pasukan Mauricio Pochettino kini berjarak enam angka dari pemuncak klasemen Liverpool.
Sementara "The Bluebirds" masih unggul 3 poin saja dari 3 tim yang berada di zona degradasi.
Alhasil dengan kekalahan itu, Cardiff belum pernah menang dan belum pernah mencetak satu pun gol ke gawang Tottenham Hotspur di tujuh laga terakhir.
Kemenangan, juga semakin menambah resolusi 2019 di mana kiper Tottenham Hotspur, Hugo Lloris mengharapkan agar dirinya dapat mengangkat trofi Premier League musim ini bersama timnya The Lily Whites.
Tottenham Hotspur memang mengalami kemajuan di tangan Mauricio Pochettino, namun mereka masih paceklik juara, sejak The Lily Whites juara untuk terakhir kalinya pada Premier League tahun 2008.
Mereka kini sudah memangkas jarak enam poin dari Liverpool di puncak klasemen, masuk ke babak 16 besar Liga Champions, dan menembus semifinal Carabao Cup. Tottenham Hotspur juga sudah ancang-ancang di FA Cup melawan Tranmere Rovers.