Dalam pertandingan di grup H semalam WIB melawan Polandia, Samurai Biru memasuki lapangan Volgograd Arena, Rusia dengan sedikit 'kepala tegak' karena mereka optimisme lolos ke babak berikutnya.Â
Pada hitung-hitungan saat itu Jepang berada di urutan pertama dengan poin 4, disusul Senegal juga poin 4, kemudian Kolombia di urutan ketiga dengan poin 3 dan terakhir Polandia belum memperoleh poin.
Hitung-hitungan, Jepang lah yang paling berpeluang lolos ke 16 besar. Mereka hanya membutuhkan hasil seri melawan Polandia.
Kubu Jepang sempat sedikit khawatir ketika Polandia-yang berseragam putih-putih-menciptakan gol di menit ke-59 lewat kaki Jan Bednarek. Saat inilah posisi Jepang melorot ke urutan ketiga karena pada saat bersamaan di pertandingan grup H lainnya Kolombia masih bermain 0-0 kontra Senegal.
Asa suporter Jepang-yang berseragam biru-biru-sedikit bangkit setelah di menit ke-74 Kolombia menceploskan bola ke gawang Senegal melalui sundulan Yerry Mina. Dengan demikian Kolombia  saat itu berada di urutan teratas dengan poin 6, Jepang kedua.
Suporter "negeri matahari terbit" sekali-kali melihat statistik pertandingan antara Senegal lawan Kolombia di gadgetnya, apakah skor Senegal lawan Kolombia yang berlangsung di Stadion Cosmos Arena sudah berubah?Â
Ketinggalan 1-0 dari Polandia membuat Jepang lebih waspada serta berusaha untuk menciptakan gol balasan untuk setidaknya menyamakan kedudukan. Sesampai delapan menit waktu normal akan berakhir, Jepang mulai menurunkan tempo permainan dengan bermain bertahan untuk mempertahankan kedudukan 0-1 tersebut membuang-buang waktu, karena mereka takut gawangnya dibobol yang kedua kali oleh Polandia. Namun begitu Polandia pun tidak meladeni dan tidak berusaha merebut bola yang dimainkan para pemain Jepang untuk membuang-buang waktu, karena toh Polandia pun juga sama khawatir gawang mereka kebobolan oleh Jepang, kalau kebobolan skor menjadi 1-1, Polandia pulang hanya membawa oleh-oleh 1 poin.
Jadi di menit-menit terakhir Jepang dan Kolombia "hanya main-main".Â
Waktu pun berakhir, sampai peluit terakhir pertandingan Kolombia tetap unggul 1-0 atas wakil Afrika Senegal. Jepang lolos ke 16 besar sebagai runner-up. Adapun Polandia, yang benderanya hanya "terbalik" dengan negara kita pun mendapatkan oleh-oleh dari Piala Dunia 2018 Rusia dengan kemenangan satu kali serta poin 3.
Kolombia menjadi juara grup dengan nilai 6.Â
Jepang dan Senegal sebenarnya mempunyai poin dan angka gol yang sama, namun Jepang lah yang menjadi runner-up berdasarkan aturan fair play, yaitu dihitung berdasarkan yang paling sedikit mendapatkan kartu. Jepang mendapatkan 4 kartu kuning, sedang Senegal 6 kartu kuning.