Masih ingat laga antara Timnas Indonesia melawan Timnas Malaysia di Grup B Piala AFF 2020?
Indonesia memenangkan laga yang digelar di Stadion Nasional Singapura, Minggu (19/12/2022) malam WIB itu dengan skor 4-1. Ini adalah laga terakhir grup yang mengantarkan Indonesia menjadi juara grup.
Salah satu dari skor itu diciptakan oleh Pratama Arhan lewat gol spektakuler nya di menit ke-50. Pemain yang kini berseragam Tokyo Verdy itu melepaskan tembakan roket yang mengoyak jala gawang Malaysia.
Setelah tuntas, AFF sudah menyeleksi 16 gol terbaik sepanjang masa Piala AFF, termasuk salah satunya gol dari Pratama Arhan tadi.
Sampai kepada Sabtu (17/12/2022) dari ke 16 gol itu kini sudah mengerucut menjadi tinggal dua gol saja. Masing-masing gol dari mantan pemain PSIS Semarang itu dan satunya lagi gol dari Le Cong Vinh (Vietnam).
Jika Pratama Arhan menciptakannya di Piala AFF 2020, maka legendaris tim yang berjuluk The Golden Star itu membuatnya di edisi 2008 yang pada saat itu turnamen ini masih bernama Piala Tiger.
Pemain yang kini berusia 37 tahun itu mencatat golnya pada leg kedua final melawan Thailand di kandang Vietnam.
Thailand unggul 1-0 terlebih dahulu di menit ke 22 lewat gol yang diciptakan oleh Teerasil Dangda.

Menjelang menit-menit akhir pertandingan sepertinya akan berakhir untuk kemenangan Thailand.