Elkan Baggott (sport.detik.com)
"Saya akan mengetahui lebih banyak informasi setelah mendengar penjelasan dari fisioterapi, dia mengalami luka dan benjolan di kepala" kata Neil Harris.
Neil Harris yang dimaksud adalah pelatih Gillingham FC, klubnya pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott.
Kabar buruk menghampiri Timnas Indonesia, pemain andalan Garuda, Elkan Baggott, mengalami cedera saat melakoni laga pekan ke 20 League Two 2022/2023 yang digelar Sabtu (3/12/2022) antara tim-nya, Gillingham FC melawan Salford City.
Pada laga yang digelar di MEMS Priestfield Stadium, Gillingham, itu kepala Elkan Baggott berdarah-darah dan benjol pada kedudukan 0-1 untuk Salford, di menit ke 82.
Sejatinya pemain kelahiran Bangkok, Thailand, 23 Oktober 2002 (20) baru masuk di babak kedua (menit ke 58) menggantikan Robbie McKenzie.
Setelah Elkan Baggott ditarik keluar karena cederanya itu, Salford City menambah dua gol lagi yang menjadikan skor akhir menjadi 3-0 untuk kemenangan Salford City.
Tren permainan Gillingham memang sedang memburuk. Termasuk pekan ke 20 tadi, The Gills tak pernah menang dalam 9 laga terakhir. Yaitu lima kekalahan dan empat seri.
Dengan demikian, The Gills untuk sementara bertengger di papan bawah, yaitu di peringkat ke 23 dengan 14 poin. Posisi itu hanya lebih baik dari Hartlepool United di dasar klasemen.
Selain ancaman untuk Timnas Indonesia yang akan melakoni Piala AFF 2022, tentunya ini juga ancaman bagi Gillingham yang tak dapat memainkan Baggott di laga selanjutnya. Baggott menjadi salah satu andalan di Timnas Indonesia maupun di klubnya.