Liga Inggris 2021/2022 berakhir sudah. Seluruh 20 tim kasta tertinggi sudah memainkan seluruh laganya dalam dua leg.
Terdapat sejumlah laga yang menarik di pekan ke 38 alias pekan pamungkas Premier League 2021/2022 yang digelar Minggu (22/5/2022).
Salah satunya adalah laga-laga di papan bawah.
Di pekan ke 37 ada dua tim yang kritis yaitu Burnley dan Leeds United. Kedua tim itu sama-sama menumpulkan 35 poin.
Tapi Leeds United berada di zona merah (18) dan Burnley di ke 17 karena Leeds kalah rentang gol.
Sedangkan dua tim lainnya, Norwich City dan Watford sudah dipastikan degradasi ke Divisi Championship musim depan.
Di laga pekan ke 38 itu Leeds menang 2-1 atas tuan rumah Brentford. Sedangkan Burnley kalah 1-2 di kandang sendiri dari Newcastle United.
Dengan demikian maka Burnley menyusul Norwich dan Watford ke divisi Championship musim depan.
Selalu bertengger di papan bawah klasemen tentunya keberhasilan tim yang berjuluk The Peacocks itu tetap bertahan di Premier League disambut dengan euforia sukacita para pendukungnya.
The Peacocks dengan demikian menjadi tim pertama dalam sebelas tahun terakhir di Liga Inggris yang berhasil tetap bertahan dari hasil pekan pamungkas.