Di atas kertas ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto diunggulkan memenangkan laga "perang saudara" melawan juniornya Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Dalam laga yang digelar di Bali International Convention Center and Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Selasa (16/11/2021) Fajar/Rian yang unggulan keempat justru kalah di 32 besar dari Fikri/Bagas.
Diunggulkan karena lebih kaya pengalaman dan berperingkat 7 dunia Fajar/Rian nampaknya akan memenangi laga itu. Gim pertama dimenangkan Fajar/Rian dengan skor 21-13.
Fikri/Bagas nampaknya sudah mengenal permainan Fajar/Rian karena sudah sering bertemu di Pelatnas Cipayung.
Oleh karenanya laga memang berlangsung ketat dan ulet. Sehingga angka pun susul menyusul terjadi di gim kedua.
Namun Fikri/Bagas memenangkan gim ini dengan 21-18.
Di gim penentuan, Fajar/Rian sempat memimpin hingga 18-16, namun Fitri/Bagas akhirnya merebut gim ini dengan skor 22-20 dan melaju ke 16 besar Indonesia Masters 2021.
Fajar/Rian pun terpaksa harus angkat koper lebih dini dari Indonesia Masters 2021.
Secara statistik penampilan Fikri/Bagas cukup menjanjikan sebagai salah satu kekuatan ganda putra Indonesia.Â
Di Denmark Open 2021 Fikri/Bagas membuat kejutan dengan mengalahkan ganda nomor satu dunia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di perempatfinal dengan skor 21-17, 17-21, dan 21-23.
Muhammad Shohibul Fikri yang kelahiran Bandung, Jawa Barat, 16 Nopember 1999 yang berpasangan dengan Bagas Maulana, kelahiran Cilacap, Jawa Tengah, 20 Juli 1998Â juga berhasil keluar menjadi juara di Hyderabad Open 2019.