wisatawan yang datang ke tanah air.
Pihak Kemenparekraf (Kementerian Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif) percaya sejumlah event olahraga yang digelar di Indonesia bakal mendongkrak jumlah kunjunganHal tersebut dikatakan oleh Nia Niscaya, Adyatama Kemenparekraf, sehubungan laga antara Timnas Indonesia versus Australia yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).
Laga tersebut adalah match day kedua babak ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia mendapatkan tambahan semangat, apalagi bermain di kandang sendiri, setelah di match day pertama Ragnar Oratmangoen dkk berhasil menahan imbang tim kuat Arab Saudi dengan skor 1-1.
Timnas Australia nampaknya penasaran dan harus membawa pulang poin dari laga itu karena di match day The Socceroos ditundukkan Bahrain dengan skor 0-1.
Nia optimis laga tersebut dapat meningkatkan kunjungan wisatawan dari benua Kangguru tersebut ke Indonesia.
Bahkan Nia mencontohkan event olahraga lainnya yang digelar di Indonesia maka itu meningkatkan kunjungan wisatawan ke tanah air.Â
Di antaranya event Moto GP di Mandalika.
"Event Moto GP di Mandalika meraup banyak keuntungan di pariwisata," katanya.
Bukan hanya dari Australia saja wisatawan luar negeri yang akan menyambangi Indonesia.
Sekiranya juga dari negara-negara lain khususnya yang terkait dengan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Grup C.