Boleh bangga, rilisan terbaru TasteAtlas, Kamis (9/5/2024) menempatkan tiga salad asal Indonesia masing-masing Pecel, Ketoprak, dan Gado-gado sebagai salah satu dari 50 salad terbaik dunia.
Pecel yang terdiri rempah-rempah dan kuah saus kacang tanah berada di urutan 16 dengan rating 4.2.
Sedangkan Ketoprak yang berasal dari Cirebon berada di urutan ke-27 dengan rating 4.1.
Sementara gado-gado yang diklaim masakan khas Betawi berada di urutan ke-35 dengan rating 4.0.
Rating 5.0 merupakan rating tertinggi yang menandakan makanan itu.
Setiap beberapa waktu sekali TasteAtlas, situs yang berbasis di Zagreb, Kroasia, ini menyajikan makanan yang memiliki rating tentang makanan, penelitian bahan dan hidangan populer.Â
Didirikan sejak tahun 2018 TasteAtlas merupakan guide online untuk makanan tradisional dari seluruh dunia.
Adapun pada Desember 2023 gado-gado berada di urutan ke-14 makanan terenak di dunia dengan rating 4.1 dari 5.
Sejarah gado-gado
Pernah dengar lirik lagu ini
Gado-gado nya Bung... dari Jakarta...