Mohon tunggu...
Ronny Rachman Noor
Ronny Rachman Noor Mohon Tunggu... Lainnya - Geneticist

Pemerhati Pendidikan dan Budaya

Selanjutnya

Tutup

Politik

Kondisi Presiden Amerika dan Staff di Bunker Saat Serangan 11 September 2001

27 Juli 2015   11:21 Diperbarui: 27 Juli 2015   13:11 1434
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Presiden Bush dan Wakil Presiden Dick Cheney bersembunyi di bunker di bawah White House saat serangan berlangsung. Photo : The US National Archives

Kemaren atas dasar undang-undang kebebasan untuk memperoleh informasi yang diajukan oleh The Boston Globe serangkaian photo-photo keberadaan pejabat tinggi Amerika ketika terjadi serangan terhadap gedung kembar Wolrd Trade Centre akhirnya dipublikasikan secara resmi oleh The US National Archive.

Publikasi photo ini akhirnya dilakukan setelah adanya permintaan dari Collete Neirouz Hannya, koordinator sekaligus produser Kirk Documentary Group, pembuat film Frontline produksi the Globe.

Setelah 14 tahun peristiwa itu berlalu barulah publik Amerika dapat melihat photo-photo pejabat Amerika sesaat dan dalam kurun  waktu 24 jam berikutnya pada peristiwa penabrakan pesawat ke gedung dan beberapa tempat lainnya.

Photo-photo tersebut memperlihatkan bagaimana Prosiden Bush, wakil presiden Dick Cheney beserta istrinya dan juga penasehat keamanan presiden Condoleezza Rice serta Secretary of State Colin Powell berada di bunker yang ada di bawah gedung putih yang sekaligus merupakan pusat komando.

Melalui photo-photo tersebut masyarakat dunia dapat menyaksikan ketegangan yang ada di wajah para pemimpin Amerika ini. Beberapa media mengulas keterkejutan dan ketegangan yang tersirat dari wajah para pemimpin Amerika ini dan mengangkat judul “The day bin Laden sent bush underground”. 

Memang ekspresi  wajah-wajah petinggi Amerika ketika berada dalam bunker ini sangat jauh berbeda dengan wajah mereka ketika tampil di depan publik setelah situasi dinyatakan aman, terutama ketika Presiden Bush tampil di garis depan dalam menyatakan perang terhadap terorisme.

Photo-photo di saat terjadi serangan dan beberapa saat sesudahnya yang jumlahnya  ribuan ini dapat dilihat di tautan di bawah ini.

 

Sumber Photo: The US National Archive

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun