Mohon tunggu...
Ronny Rachman Noor
Ronny Rachman Noor Mohon Tunggu... Lainnya - Geneticist

Pemerhati Pendidikan dan Budaya

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Albert Einstein dan Kecerdasan Lebah Madu

15 Mei 2021   05:00 Diperbarui: 15 Mei 2021   07:24 1116
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Alberts Einstein dan Karl von Frisch. Photo: Wikipedia

Kiprah Einstein dalam bidang fisika dan matematik sudah sangat luas dikenal dunia. Rasanya jika kita menyebut nama Einstein  pastilah orang akan mengenal Einstein dan mengenal karya spektakulernya di bidang fisika.

Namun apakah benar Einstein sebagai ilmuwan langka hanya tertarik pada fisika dan matematika?

Misteri ketertarikan Einstein di luar bidang fisika dan matematika baru saja terungkap

Sepucuk surat yang ditulis Einstein sekitar 70 tahun yang lalu mengungkap misteri bahwa ternyata ketertarikan Einstein yang kita kenal yaitu hanya pada fisika dan matematika tidak benar.  Einstein tertarik pada multi disiplin keilmuan.

Rahasia ini terungkap ketika minggu ini surat singkat Einstein yang ditujukan kepada   Glyn Davys,  dipublikasikan minggu ini di The Journal of Comparative Physiology A (Sumber)

Surat singkat Einstein yang mengungkap keterkaitannya dengan sistem navigasi lebah madu. Sumber: Dyer et al. (2021)
Surat singkat Einstein yang mengungkap keterkaitannya dengan sistem navigasi lebah madu. Sumber: Dyer et al. (2021)
Tepatnya di bulan Oktober 1949 Einstein menulis surat ini kepada Glyn Davys seorang insinyur yang bekerja di the Royal British Navy dan secara spesifik menyinggung nama peneliti Karl von Frisch.

Pemicu Einstein menulis surat ini terkait dengan penelitan Glyn Davys yang mempelajari cara mendeteksi kapal dan pesawat dengan menggunakan radar yang saat itu merupakan peneltian rahasia.

Jika dihubungkan lagi dengan era penelitan yang dilakukan maka pada tahun 1949 terbukti ada satu artikel ilmiah yang dipublikasikan yang terkait dengan yang disinggung Einstein dalam suratnya.

Penelitian tersebut dilakukan oleh Karl von Frisch terkait penemuannya bahwa lebah madu menggunakan sinar matahari yang terpolarisasi untuk menavigasi perjalanannya.  Hasil karya ini membuat von Frisch diganjar hadiah novel di tahun 1973.

Berdasarkan hasil pelacakan yang dilakukan oleh para peneliti ternyata kisah ini diberitakan di The Guardian pada tahun 1949 lalu dan diduga sebagai pemicu Einstein menulis surat  singkat tersebut.

Hasil pelacakan oleh para peneliti ini  juga membuktikan bahwa Einstein ternyata menghadiri kuliah von Frisch Princeton University pada bulan April 1949. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun