Mohon tunggu...
Ronny Rachman Noor
Ronny Rachman Noor Mohon Tunggu... Lainnya - Geneticist

Pemerhati Pendidikan dan Budaya

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Arnold Schwarzenegger Memulai Debutnya di Sydney Opera House

12 Januari 2015   12:30 Diperbarui: 17 Juni 2015   13:19 188
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Design asli atap. Photo: http://www.utzonoperahouse.com/

[caption id="" align="aligncenter" width="560" caption="Sydney Opera House. Photo: http://www.sydney.visitorsbureau.com.au"][/caption]

Bagi anda yang untuk pertama kali berdiri di kawasan Sydney Harbor, terasa sekali karisma dua landmark Australia, yaitu Sydney Bridge dan Sydney opera house. Kedua monumen ini demikian indahnya serasi menyatu dengan kawasan lama dan kawasan baru kota Sydney dan juga perairan yang mengelilinginya.

Demikian terkenalnya Sydney Opera House ini sehingga banyak orang yang menyangka bahwa ibukota Australia itu adalah Sydney.Bagi yang berkempatan mengunjungi Australia, rasanya belum puas kalau belum melihat gedung yang satu ini.

Dari serangkaian bagian sejarah Sydney Opera House, ada salah satu fakta yang tidak banyak diketahui orang.Sebagian besar dari anda mengkin sudah mengetahui keberadaan Sydney Opera house dan juga artor ternama Arnold Schwarzenegger.Tapi… tidak semua orang mengetahui bahwa keduanya memiliki hubungan yang sangat erat.

Pada tahun 1980 sejarah mencatat bahwa di Concert Hall Sydney Opera House ini Arnold Schwarzenegger memasuki babak final kontes binaga sejagat.Komposisi dan proporsi otot Arnold Schwarzenegger ternyata telah memikat hari para juri sehingga Arnold Schwarzenegger dinobatkan sebagai Mr Olympia Body Building

[caption id="" align="aligncenter" width="460" caption="Arnold Schwarzenegger ketika memenangkan gelar Mr Olympia tahun 1980 di di Sydney Opera House. Photo : http://i.telegraph.co.uk/"]

Arnorld. Photo : http://i.telegraph.co.uk/
Arnorld. Photo : http://i.telegraph.co.uk/
[/caption]

Pada saat itu pandangan mata dunia tertuju kepada peristiwa penting yang terjadi di Sydney Opera House yang sangat menentukan perjalanan hidup dan kesuksesan Arnold Schwarzenegger berikutnya.

Gedungyang terdaftar sebagai UNSESCO World Heritage pada tahun 2007 ini memang sangat istimewa.Dengan luasansebesar 5.798 Hectare maka luasan kawasan ini dapat memuat 8 pesawat Boeing 747.

[caption id="" align="aligncenter" width="532" caption="Joern Utzon (kiri) perancang Sydney Opera house. Photo: http://www.smh.com.au/"]

Joern Utzon (kiri) perancang Sydney Opera house. Photo: http://www.smh.com.au/
Joern Utzon (kiri) perancang Sydney Opera house. Photo: http://www.smh.com.au/
[/caption]

Hal lain yang menarik adalah ternyata pada saat design gedung ini dikompetisikan rancangan Joern Utzon ditolak oleh 3 orang juri danhanya juri keempat saja yang memilih rancangannya.Rancangannya selanjutnya diperbarui oleh Arsitek Amerika yang bernama Eero Saarinen yang sekaligus menyatan bahwa rancangan Sydney Opera house karya Joern Utzon ini merupakan karya unik yang luar biasa sehingga dinyatakan sebagai pemenang dengan menyisihkan sebanyak 232 perancang lainnya.

[caption id="" align="aligncenter" width="442" caption="Design asli atap. Photo: http://www.utzonoperahouse.com/"]

Design asli atap. Photo: http://www.utzonoperahouse.com/
Design asli atap. Photo: http://www.utzonoperahouse.com/
[/caption]

Uniknya Joern Utzon yang memenangkan kompetisi ini dengan menyabet hadiah uang sebesar 5000 pound sterling ini tidak pernah mengunjungi Sydney sebelumnya.

Dengan menggunakan designnya, Sydney Opera House mulai dibangun pada tahun 1959 dengan memperkejakan sebanyak 10.000 pekerja.Pada saat diselesaikan pembangunannya gedung ini menelan biaya sebesar AUD$103 juta yang jauh lebih tinggi dari perkiraan biaya sebelumnya yaitu AUD$ 7 juta.

[caption id="" align="aligncenter" width="568" caption="Tahap pembangangunan. Photo: http://s1.at.atcdn.net/"]

Tahap pembangangunan. Photo: http://s1.at.atcdn.net/
Tahap pembangangunan. Photo: http://s1.at.atcdn.net/
[/caption] [caption id="" align="aligncenter" width="550" caption="Sydney Opera House diwaktu malam Photo: http://upload.wikimedia.org/"]
Sydney Opera House diwaktu malam Photo: http://upload.wikimedia.org/
Sydney Opera House diwaktu malam Photo: http://upload.wikimedia.org/
[/caption]

Akhirnya pada tanggal 20 Oktober 1973, gedung unik ini diresmikan oleh Queen Elizabeth II.

Dengan jutaankeramik khusus menyerupai Kerang yang khusus dibuat di Swedia oleh perusahaan ternama Hoganas, gedung ini telah berhasil menarik perhatian dunia dan telah dinobatkan sebagai salah satu landmark dunia.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun