Mohon tunggu...
R_82
R_82 Mohon Tunggu... Wiraswasta - Adalah seseorang yang hidup, menghidupi dan di hidupkan OlehNya. Begitupun dengan kematian dan semua diantaranya. tanpa terkecuali.

Bukan sesiapa yang mencari apa dibalik mengapa dan bagaimana

Selanjutnya

Tutup

Drama

1001 Alasan Memilih Kades Rangkat

13 November 2011   11:56 Diperbarui: 25 Juni 2015   23:43 207
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="" align="aligncenter" width="500" caption="Keindahan alam pedesaan [http://stat.ks.kidsklik.com/"]"][/caption]

Sebagai sebuah desa yang penghuninya dari kompasianer, Desa Rangkat menawarkan kesederhanaan dalam hangatnya kebersamaan. Silih asah, silih asuh dalam merangkai kata, begitulah semboyang Desa Rangkat yang merupakan sebuah upaya dalam menjalin persaudaraan di desa ini.

Layaknya sebuah desa, di sinipun memiliki aparatur pemerintahan yang mengelola dan mefasilitasi aspirasi warganya. Selama satu tahun kebelakang, desa rangkat telah menunjukkan eksistensi kesederhanaan itu melalui serangkaian pertemuan di berbagai daerah. Ini semua merupakan upaya nyata yang diprakarsai oleh para pejabat dan tokoh di Desa Rangkat.

Dalam hal ini, aparatur pemerintahan di Desa Rangkat memang telah sukses menggalang kebersamaan. Bahkan para penghuni yang berdomisili jauh pun, rela mengorbankan waktu dan biaya untuk menghadiri pertemuan Rangkaters. Tentu saja semua adalah antusiasme yang jelas berdasarkan kedekatan warga Desa Rangkat.

Seperti halnya Ibay Benz Eduard yang sengaja datang dari Manado Sulawesi Utara untuk menghadiri Event Ulang tahun Desa Rangkat di Jawa Barat. Selain itu ada juga @ciek yang jauh jauh datang dari Sumatera Selatan. Ini adalah bukti bahwa jarak dan waktu tidak memisahkan Rangkater dalam menjalin kebersamaan.

Semua yang terjadi itu, tidak lepas dari begitu sabarnya Mommy dan Yayok.  Sebagai pasangan Kades dan wakades dalam menjalankan masa kepemimpinannya. Semua itu terjadi secara alami, hingga beberapa Warga Desa yang bukan dari Kompasianer kemudian secara perlahan ikut menjadi Kompasianer karena merasakan kebersamaan yang ada di Group FB Desa Rangkat.

Saat ini, masa kepemimpinan Desa Rangkat Telah habis. Dan saatnya para calon pemimpin muda di uji dan diberikan kesempatan, untuk membawa Desa Rangkat Lebih maju dari sebelumnya. Terlepas dari itu semua, Para penasehat tentu saja akan senantiasa membina warganya dalam menjalani kebersamaan itu. Itulah Desa Rangkat, tercipta  dari sebuah rasa persaudaraan, yang mencintai kedamaian. Saling menegur sesama warga, tidak ada rasa senioritas yang terlalu ditonjolkan.

Menyoal habisnya periode kepemimpinan Desa Rangkat, dan sebagai salah satu warga yang memiliki hak untuk memilih, saya tentu harus memberikan hak suara saya dalam PILKADES 2011 ini. Tentu ini pilhan yang sulit, karena semua calon merupakan pilihan saya sebenarnya. Semua memiliki kelebihan dan kekurangan yang beragam. Tapi semuanya adalah warga Desa yang sama sama memiliki kecintaan dan kredibilitas untuk memimpin Desa Rangkat.

[caption id="" align="aligncenter" width="300" caption="Calon Kades Desa Rangkat"][/caption]

Dari serangkaian kampanye yang digelar, tidak ada janji janji yang telalu dibesar besarkan seperti Pemilu biasanya. Di Desa Rangkat ini terlihat saling menghargai, bahkan sesama calon sepertinya malah saling mendorong pilihannya untuk maju. Tidak ada yang Arogan dengan tipe kepemimpinan masing masing. Singkatnya siapapun yang terpilih akan di dukung bersama. Seandainya Indonesia bisa bercermin dari Desa Rangkat dalam Pemilu, tentu tidak akan terjadi kebohongan publik dan rekayasa politik yang sarat dengan ketidak jujuran.

Desa Rangkat telah memberikan suasana yang nyaman, penghuni yang ramah serta pemimpin yang tidak haus akan kekuasaan. Saya akui, itulah yang menjadikan saya masih berada di desa ini. Tidak pernah terjadi pengkotakan dan penggalangan masa untuk kepentingan pribadi dan golongan.

Kembali pada PILKADES, setelah melalui serangkaian penilaian dan Istikharah untuk menentukan pilihan. Akhirnya saya memutuskan untuk memilih Hans Rangkat] Triansyah Pj. Tak ada yang istimewa, sama seperti warga yang lainnya CAKADES yang satu ini adalah warga yang ramah, rajin menyapa dan senantiasa mencoba mengenal warga yang lainnya.

Calon yang lainnya tidak kalah juga, semua sama-sama memiliki kelebihan masing masing. Dalam hal ini, siapapun yang terpilih, mari kita dukung bersama. Untuk lebih memajukan Desa Rangkat ini.

***O***

Silahkan bergabung di DESA RANGKAT FB GROUP

Salam PKH (Pro Kades Hans)

Mohon tunggu...

Lihat Drama Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun