Tidak terasa semenjak newbie bergabung ke Kompasiana, newbie sudah menghasilkan 22 tulisan. Ini adalah yang ke 23.
Pengalaman menulis newbie benar-benar baru  dimulai tanggal 20 Feb 2017. Sebelumnya newbie tidak pernah menulis, kecuali karya tulis, skripsi, email dan chating he...he....he...Apalagi menulis untuk ditayangkan dan dibaca oleh orang banyak.
Newbie sangat menyukai membaca. Newbie beruntung dilahirkan di keluarga yang senang membaca, jadi mungkin pada awalnya newbie hanya ikut-ikutan. Newbie rasa kebiasaan keluarga dalam membaca bisa menjadi solusi untuk mengatasi rendahnya minat baca di Indonesia.
Diawali dengan majalah komik Donal bebek, berlanjut ke Bobo dan Hai yang menjadi pengganti Bobo. Mungkin kompasianer yang seangkatan dengan newbie, ingat buku-buku karangan Enid Blyton, "Lima Sekawan, Sapta Siaga"Â , buku Trio Detektif, Hardy Boys, Tom Swift dan lainnya adalah teman newbie semasa kecil. Minat membaca koran dimulai dengan tertariknya newbie pada komik Garth yang tayang di harian Kompas zaman dahulu kala. Walaupun era sekarang adalah era digital, newbie masih berlangganan Kompas.
Kesenangan newbie membaca akhirnya membawa newbie ke Kompasiana. Dimulainya era media berita online membuat newbie banyak membaca berita secara online. Akhirnya mulai bosan karena biasanya jurnalis akan menghindari masuknya pendapat pribadi ke dalam tulisan. Ketemu Kompasiana yang bernuansa beda dengan beragam style tulisan.
Balik ke laptop, darimana newbie mendapatkan inspirasi untuk sebuah tulisan.
Newbie adalah orang yang senang mengamati dan memiliki  keingintahuan yang sangat besar. Rasa ingin tahu membuat newbie suka belajar tentang hal yang baru. Dari pengamatan ditambah rasa ingin tahu newbie akhirnya bisa keluar tulisan tentang seringnya gempa di Indonesia, walaupun tulisan yang gagal menurut newbie. Dengan mengamati newbie juga melihat fenomena ngopi di mall, menghasilkan tulisan Ngopi vs Investasi yang merupakan tulisan pertama newbie di Kompasiana.
Keingintahuan dan pemikiran menghasilkan tulisan newbie "Dengan Kemajuan Teknologi, Apakah Ruang Privasi masih ada? " yang menjadi headline pertama newbie.Â
Pengalaman ditambah hasil diskusi/ngobrol juga bisa menghasilkan inspirasi. Newbie menulis tentang Falsafah pedagang Tionghoa hasil dari pengalaman dan ngobrol.
Dalam membaca berita, newbie terkadang menemukan hal yang unik dan menarik. Hasilnya adalah tulisan tentang Bom Panci dan Kunjungan Raja Salman serta sepeda Jokowi.
Berita yang dimuat oleh media, terkadang membuat newbie tergelitik dan emosi dengan kenyataan di Indonesia. Newbie menulis tentang Freeport, Korupsi e-KTP, Hak Angket karena gelitikan berita.