Mohon tunggu...
Rizki romadon
Rizki romadon Mohon Tunggu... Karyawan swasta -

Tangan diatas lebih baik daripada tangan dibawah

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Ganefo, Bukti Jati Diri Bangsa

3 Januari 2019   20:13 Diperbarui: 3 Januari 2019   20:22 327
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Games of the new emerging forces (ganefo) adalah ajang olahraga tandingan olimpiade internasional yg digagas oleh presiden pertama RI soekarno. 

Asal muasal bung karno menggagas ganefo adalah pada tahun 1962 indonesia menjadi tuan rumah asian games, dan pada saat itu indonesia melarang israel dan taiwan untuk ikut serta, alasan nya dikarenakan soekarno menolak kolonialisme israel di tanah palestina dan untuk RRC bung karno sangat dekat dengan RRC dikarenakan pada masa itu bung karno menganut sistem pemerintahan nasakom , kecaman langsung datang dari komite olimpiade internasional (koi), KOI menganggap asian games yg dilaksanakan bermuatan politis, seperti yg dikatakan KOI bahwa politik harus dipisahkan dengan olahraga. 

Buntut dari kejadian ini akhirnya indonesia dihukum dan akan ditangguhkan keanggotaan nya oleh (KOI) dan indonesia diskors pada olimpiade ditokyo pada tahun 1964.

Tak butuh waktu lama untuk bangsa indonesia, dibawah pemerintahan bung karno, indonesia langsung membuat ajang olahraga tandingan yg dinamakan GANEFO yg digagas oleh pemimpin besar revolusi bung karno, sekitar 2000 lebih atlet dari negara-negara berkembang berpartisipasi, tapi atlet yg dikirim adalah atlet amatiran dikarenakan atlet yg profesional diancam oleh komite olimpiade internasional.

Ganefo pertama diselengarakan dijakarta sekitar 20 cabang dipertandingkan, yaitu atletik, sepakbola, voli, angkat besi, menembak, memanah, polo air, judo,hoki, dan masih banyak lagi, pada ganefo pertama RRC menyabet juara umum dengan perolehan medali emas 65,disusul uni soviet 39 medali emas, dan indonesia 17 medali emas. 

Begitu tinggi rasa cinta para pendiri bangsa ini terhadap indonesia, dan tidak tunduk pada kekuatan asing, karena kita bangsa yg besar, kalau dilihat pada peristiwa sekarang sangat berbanding terbalik, lihat lah para mafia bola dari indonesia yg sangat merusak persepakbolaan indonesia, lihatlah kepengurusan pssi sekarang sangat kacau dan sarat kepentingan pribadi, serta buruk nya perlakuan negara terhadap atlet-atlet indonesia. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun